Apex Legends Mobile Gelar Event Champions, Ini Rinciannya

Kamis, 20 Oktober 2022 | 05:05 WIB
Apex Legends Mobile Gelar Event Champions, Ini Rinciannya
Event Champions Apex Legends kini sudah tersedia. [Dok Electronic Arts]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Electronic Arts dan Respawn Entertainment mengumumkan bahwa event Champions dari Apex Legends Mobile sekarang telah tersedia di perangkat mobile.

"Selain kedatangan Legend Ash, event Champions juga mencakup ranked split baru, event baru, Battle Pass baru, dan pembaruan dari sistem inti game," kata EA dalam keterangan resminya, Rabu (19/10/2022).

Legend Ash telah hadir dengan rangkaian kemampuan utama baru. Misalnya ada pasif Marked For Death yang dapat mengungkap lokasi kotak kematian dan musuh yang masih hidup, Arc Snare untuk menambatkan dan memberikan kerusakan kepada musuh, dan Phase Breach untuk berteleportasi ke lokasi yang ditargetkan.

Update event Champions Apex Legends Mobile lainnya adalah senjata milik Fade bernama Constellation. Ini adalah senjata melee pertama yang bisa di-upgrade dan disesuaikan dengan efek visual, tekstur, dan lainnya.

Baca Juga: FIFA 23 Pecah Rekor, Dimainkan 10,3 Juta Orang Usai Debut Seminggu

Kemudian ada Second Shot Blitz (Gempuran Second Shot). Ini adalah mode Battle Royale terbatas baru yang akan aktif selama musim berjalan.

"Saat Second Shot Blitz aktif, semua pemain akan berkesempatan untuk respawn secara otomatis," lanjut EA.

Selanjutnya adalah Event Halloween yang hadir di bulan Oktober. EA mengaku kalau event ini menambah kengerian di map Kings Canyon dan World's Edge. Ada pula hadiah kosmetik yang bisa didapatkan pemain untuk Legend (sebutan karakter di Apex Mobile Legends) dan senjata.

Lalu ada Faction Missions atau Misi Faksi. Pemain diarahkan untuk menyelesaikan misi atas nama faksi-faksi, yang mana hadiahnya adalah mata uang musiman untuk ditukarkan pada toko.

Update baru lainnya adalah Champions Battle Pass yang hadir dengan beberapa kosmetik keren. Terakhir ada World's Edge dan Kings Canyon yang akan secara aktif berotasi untuk Normal dan Ranked Battle Royale.

Baca Juga: EA Rilis Aplikasi PC Baru Pengganti Origin

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI