Suara.com - Dynamic Island adalah salah satu fitur paling fenomenal ketika Apple meluncurkannya di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.
Nyatanya, fitur ini sudah dikembangkan dari diskusi internal selama bertahun-tahun.
VP of Human Interface Design Apple, Alan Dye mengatakan, perusahaan telah merencanakan selama bertahun-tahun untuk mengurangi ukuran modul kamera depan.
Ia bercerita, salah satu diskusi membahas soal area sensor layar yang bisa diperkecil.
Baca Juga: Kapasitas Baterai AirPods Pro 2 Terungkap, Beda Sedikit dari Generasi Pertama
Namun, pertanyaannya adalah bagaimana mengatasi kelebihan ruang dari area yang diperkecil itu.
"Ini bukan argumen yang muncul dalam setahun terakhir, tapi itu salah satu topik yang telah dibahas selama bertahun-tahun," kata Dye, dikutip dari 9to5mac, Selasa (4/10/2022).
Dye menambahkan kalau Apple pun menemukan solusi untuk bagaimana mendesain ulang status bar, yang pada akhirnya dijadikan sebagai Dynamic Island di iPhone 14 Pro dan Pro Max.
"Jika dipikir-pikir status bar ini kecil, tetapi sangat penting untuk memberikan informasi yang selalu dipakai pengguna. Ini adalah area di mana kerja keras kami di sekitar beberapa piksel memiliki efek yang sangat besar. Jadi ada cerita tentang melakukan sesuatu yang lebih spesial di area ini," tutur dia.
Sementara itu Head Software Engineering Apple, Craig Federighi mengatakan, tampilan antarmuka (user interface/UI) Dynamic Island ini adalah perubahan terbesar di sistem operasi iOS sejak kehadiran iPhone X.
Baca Juga: Apple Music Kini Punya 100 Juta Lagu, Kalahkan Spotify dan Youtube
"Lima tahun lalu, kami menghilangkan tombol Home di iPhone X. Ini telah mengubah berbagai metode pengoperasian iPhone, seperti membuka kunci di lock screen, kembali ke home screen, dan beralih aplikasi," kata Federighi.
Ia menilai kalau fitur Dynamic Island ini juga telah mengubah tampilan iPhone.
Hal itu membuatnya berpikir lebih banyak tentang cara menjalankan banyak aplikasi, notifikasi, dan mengelola aktivitas yang berlangsung di latar belakang.
"Merupakan tantangan yang sangat menarik bagi kami untuk mengkonsolidasikan apa yang terjadi di iPhone ke dalam tempat interaktif kecil ini," jelasnya.
Sekadar informasi, iPhone 14 dan iPhone 14 Pro sendiri menampilkan perubahan desain dari generasi sebelumnya.
Modul kamera depannya bukan lagi berbentuk poni, tetapi pil dan satu lubang.
Nah, dua potongan ini bakal menyatu menjadi pil tunggal yang kemudian dikenal sebagai Dynamic Island. Tapi modul kamera itu makin efisien karena menyatu dengan UI di iOS 16.
Dynamic Island itu bisa meluas ke samping, bawah, atau keduanya apabila pengguna sedang melakukan aktivitas seperti merekam, mendengarkan musik, hingga masuknya notifikasi.