Suara.com - Garmin Indonesia akhirnya akan segera merilis Venu Sq 2 Series di Indonesia setelah menunggu selama 2 tahun.
Smartwatch ini akan hadir dalam dua seri, yakni Venu Sq 2 dan Venu Sq 2 Music Edition.
Venu Sq 2 Series hadir sebagai smartwatch entry-level, pengguna yang menginginkan jam tangan pintar Garmin dengan harga terjangkau.
Meskipun begitu tetap dengan fitur kesehatan yang hebat di dalamnya, serta GPS dengan akurasi tinggi dan layar AMOLED.
Smartwatch ini memiliki layar AMOLED yang dilapisi dengan pelindung berupa Corning Gorilla Glass 3.
Ukuran layarnya 17 persen lebih luas dan membuat tampilannya lebih jelas dan mudah dibaca.
![Venu Sq 2. [Garmin]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/09/27/53999-venu-sq-2.jpg)
Bingkainya terbuat dari material aluminium yang ringan dan strap berbahan silikon yang nyaman di pergelangan tangan.
Nikmati penggunaan dalam waktu yang lama berkat masa pakai baterai hingga 11 hari dalam mode smartwatch.
Masa pakai baterai dalam mode smartwatch mengalami peningkatan hingga 83 persen dibandingkan generasi sebelumnya.
Baca Juga: Fitbit Rilis 3 Smartwatch Keren Terbaru, Begini Spesifikasi Lengkapnya
Venu Sq 2 Series memiliki beragam fitur lengkap untuk memantau kesehatan, seperti Heart Rate, Body Battery, Sleep Monitoring, Stress Tracking, Women’s Health Tracking, Health Snapshot dan banyak fitur lainnya yang dapat digunakan secara praktis.