Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate baru saja mengadakan pertemuan bilateral dengan Kementerian Perdagangan Prancis.
Plate bersama Olivier Becht selaku Menteri Perdagangan Luar Negeri Prancis, membahas soal kerja antar negara terkait transformasi digital.
“Kami mendiskusikan tiga proyek dalam pipeline Indonesia berkaitan transformasi digital,” kata Plate saat konferensi pers di Kantor Kominfo, Jakarta Pusat, Rabu (21/9/2022).
Tema pertama adalah perkembangan proyek Satria-1 yang dibiayai Pemerintah Prancis dan teknologi Prancis dari perusahaan Tales Alemania Space.
Topik kedua Pusat Data Nasional (PDN) yang dibiayai Pemerintah Prancis. Saat ini proyek tersebut memasuki tahap akhir untuk pembahasan pembiayaan.
“Dan dalam waktu dekat akan konstruksi ground breaking,” sambung Plate.
![Ilustrasi data center. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2016/04/08/o_1afpg5bm7g21u361brp1fmo17qea.jpg)
Pembahasan ketiga yakni berkaitan dengan digitalisasi proyek pertelevisian untuk TVRI digital broadcasting. Proyek ini turut dibiayai pemerintah dan teknologi Prancis.
“Saat ini masuk tahap akhir diskusi teknis menyangkut kontrak,” terangnya.
Ia berharap proyek tersebut segera dimulai karena pembiayaan rupiah kini sudah tersedia. Begitupun potensi-potensi pengadaan satelit berikutnya.
Baca Juga: UU PDP, Penjual Data Pribadi Bisa Didenda Rp 50 Miliar
“Kebutuhan satelit Indonesia 1 Tbps. Saat ini baru 230GB per second dari dua satelit,” tuturnya.