Mengintip Gaji Hacker di Dunia yang Bisa Sentuh Angka Fantastis, Bagaimana dengan Bjorka?

Jum'at, 16 September 2022 | 17:56 WIB
Mengintip Gaji Hacker di Dunia yang Bisa Sentuh Angka Fantastis, Bagaimana dengan Bjorka?
Ilustrasi Hacker di Dunia - Gaji Hacker di Dunia (Unsplash/Hacker)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menyadur dari Salary.com, orang-orang yang bekerja sebagai Ethical Hacker mempunyai pendapatan yang bisa terbilang fantastis, yaitu antara US$ 92.400 atau setara dengan Rp 1,3 miliar, dan US$ 118.169 yang setara dengan Rp 1,7 miliar. 

Dari sumber yang berbeda, PayScale menyebutkan bahwa gaji Ethical Hacker tanpa bonus dan fasilitas lain adalah sebesar US$ 79.618 atau setara dengan Rp 1,1 miliar. Namun, untuk Ethical Hacker yang memiliki sertifikat, rata-rata gajinya adalah US$ 82.966 atau setara dengan Rp 1,2 miliar.

Rata-rata gaji para hacker berkisar US$ 103.583 atau setara dengan 1,5 miliar. Namun, gaji pada setiap hacker memiliki perbedaan bergantung pada pengalaman, keterampilan, sertifikasi, pendidikan, dan mungkin gender yang mempengaruhi besaran gaji mereka.

Motif Bjorka membobol data bukan untuk uang

Suara.com - Ketua Koordinator Forum Keamanan Siber dan Informasi (Formasi) Gildas Deograt Lumy menduga motif Bjorka bukan lagi perkara uang.

Gildas menjelaskan bahwa 90 persen kasus jual beli data di Internet itu motifnya uang. Tapi narasi yang dimunculkan oleh Bjorka, ia berpendapat kemungkinan motif hacker ini bukan lagi soal uang.

Hal ini disampaikan Gildas dalam podcast Close the Door dengan Deddy Corbuzier. Ketika ditanya Deddy apakah karena kepentingan dan disuruh orang, Gildas menyatakan bisa jadi demikian.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

Baca Juga: Ramai Soal Bjorka, Berikut 5 Rekomendasi Film tentang Hacker yang Wajib Ditonton

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI