Suara.com - Asus ROG Phone 6 dipastikan masuk ke Indonesia pada 21 September mendatang.
Peluncuran ponsel gaming ini dikonfirmasi dari akun Instagram Asus ROG Indonesia.
"Hai para gamers sejati, jangan lupa untuk save the date untuk acara ROG Phone 6 Series Launch Day! Kamu bisa streaming lewat Youtube dan Facebook official ASUS ROG Indonesia juga nih. Jangan lupa untuk add reminder biar gak ketinggalan! Klik ikon pada post di samping kiri dan "add reminder" pada smartphone kalian," kata akun Instagram Asus ROG Indonesia, dikutip Minggu (11/9/2022).
Asus ROG Phone 6 sebenarnya sudah diluncurkan ke pasar global pada Juli lalu.
Baca Juga: Akan Ada ASUS ROG Phone 6 Edisi Batman, Ini Bocoran Spesifikasinya
Ada dua model yang dirilis, yakni ROG Phone 6 biasa dan ROG 6 Pro yang sama-sama diperkuat Snapdragon 8+ Gen 1.
Spesifikasi Asus ROG Phone 6 dan ROG 6 Pro sebenarnya mirip. Perbedaan keduanya terletak di layar RGB bagian belakang dan kapasitas penyimpanan.
Asus ROG 6 hadir dengan layar RGB berdesain vertikal yang dapat menyala dalam dua warna sekaligus.
Sementara Asus ROG 6 Pro hadir dengan layar RGB lebih besar di belakang yang bisa diubah animasinya sesuai keinginan.
Tapi tidak diketahui apakah keduanya juga meluncur di Indonesia atau hanya salah satu yang dikenalkan.
Baca Juga: Asus ROG Phone 6D Ultimate Diluncurkan 19 September 2022, Ini Bocoran Penampakannya
Spesifikasi Asus ROG Phone 6 dan 6 Pro
Asus ROG Phone 6 dan 6 Pro sama-sama membawa dimensi 173 x 77 x 10.3 mm dengan bobot 239 gram.
Keduanya juga memiliki tombol air trigger di sisi kanan khas smartphone gaming.
Asus ROG Phone 6 dan 6 Pro memiliki layar AMOLED 6,78 inci, refresh rate 165Hz, touch sampling rate 720Hz.
Kemudian, resolusi 1080 x 2448 piksel, gamut warna DCI-P3 111 persen, HDR10+, dan dilapisi Corning Gorilla Glass Victus.
Asus ROG Phone 6 dan 6 Pro hadir dengan kamera utama Sony IMX766 50MP, kamera ultrawide 13MP, dan kamera makro 5MP. Sisi depan ada kamera selfie Sony IMX663 12MP.
Kedua ponsel diperkuat Snapdragon 8+ Gen 1 dengan RAM LPDDR5 dan storage UFS 3.1.
Chipset ini dilengkapi pendingin yang diklaim dapat menurunkan suhu CPU hingga 10 derajat Celcius.
Baterainya berkapasitas 6.000mAh dengan charger 65W. Ponsel menjalankan tampilan ROG UI berbasis Android 12.
Fitur lainnya di ROG Phone 6 adalah 5G, Wifi 6, NFC, dua port USB-C, IPX4 untuk tahan percikan air, dan jack audio 3.5mm.
- 12GB + 256GB = 999 Euro atau Rp 15,3 juta
- 16GB + 256GB = 1.149 Euro atau Rp 17,7 juta
Harga Asus ROG Phone 6 Pro
18GB + 512GB = 1.299 Euro atau Rp 20 juta