Suara.com - Dyson V15 Detect resmi meluncur ke Indonesia. Ini adalah mesin penghisap debu dengan daya hisap sebesar 240AW dan sinar laser untuk mendeteksi debu mikroskopis.
Monika Stuczen, Research Scientist in Microbiology Dyson mengatakan, perangkat ini dirancang untuk rumah dengan hewan peliharaan.
"Dyson V15 Detect mempersembahkan sebuah teknologi batang sikat baru yang diciptakan untuk dapat mengangkat semua rambut, baik rambut yang ditinggalkan oleh kucing, anjing, ataupun manusia," kata Monika dalam keterangan resmi, Senin (5/9/2022).
Terinspirasi dari sisir anti-kusut (detangling comb), batang sikat ini memiliki 56 baling-baling yang telah diletakkan pada sudut kemiringan tertentu, gunanya untuk memindahkan atau menggeser semua jenis rambut yang tertangkap dan tergulung ke dalam kepala pembersih.
Sikat polikarbonat ini dipadu dengan satu set bulu sikat berbahan nilon yang berbentuk spiral, filamen serat karbon anti-statis, dan daya hisap yang kuat.
Perangkat ini mampu menangkap gumpalan rambut kusut maupun debu mikroskopis dan serpihan kotoran lainnya.

Dyson V15 Detect memiliki fitur teknologi penyaringan lima-tahap yang mampu menangkap 99,99 persen partikel-partikel debu yang berukuran hingga sekecil 0.3 mikron, untuk mengeluarkan udara yang lebih bersih.
Teknologi cyclone Dyson diklaim sangat efisien dalam mengangkat debu dan kotoran dari lantai dan permukaan.
Selain itu, seluruh mesin telah disegel rapat sehingga debu tidak akan bocor dan beterbangan kembali di rumah.
Baca Juga: Ketahui Bahaya Serangan Tungau Debu dan Cara Mengatasinya
Kemudian ada Dyson V15 Detect Absolute (HEPA), yang dilengkapi penyaring HEPA di seluruh bagian mesin untuk menangkap partikel halus seperti ketombe dan kotoran hewan peliharaan.