Spoiler One Piece 1059: Sabo Akan Membuat Kejutan

Jum'at, 02 September 2022 | 05:41 WIB
Spoiler One Piece 1059: Sabo Akan Membuat Kejutan
One Piece [Serial One Piece].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada final saga One Piece tampaknya mangaka Eiichiro Oda akan memberikan banyak kejutan kepada penggemarnya.

Pada episode sebelumnya, tepatnya di One Piece 1058, banyak kejutan baru yang terungkap.

Beberapa di antaranya adalah kenaikan bounty kru Topi Jerami dan kemunculan organisasi Cross Guild.

Crocodile, One Piece. [Onepiece.fandom]
Crocodile, One Piece. [Onepiece.fandom]

Cross Guild sebenarnya adalah organisasi yang dibentuk oleh Crocodile dan Mihawk.

Namun, perilaku Buggy menyebabkan Marinir dan Pemerintah Dunia sekarang menganggap Buggy sebagai pemimpin organisasi tersebut, dan bahkan menjadi Yonkou.

Awalnya Crocodile dan Mihawk marah pada Buggy. Namun, kini keduanya memanfaatkan keadaan Buggy agar Crocodile dan Mihawk bisa leluasa bergerak untuk mencapai tujuannya.

Caesar Clown, One Piece. [Onepiece.fandom]
Caesar Clown, One Piece. [Onepiece.fandom]

Di sampul bocoran, terungkap bahwa Caesar Clown menyelamatkan Germa 66 dari serangan Katakuri.

Di akhir chapter, terlihat bahwa Sabo berkomunikasi dengan Tentara Revolusioner menggunakan Den Den Mushi.

Kabar terbaru menyebut bahwa One Piece 1059 akan tayang 9-10 September 2022.

Baca Juga: One Piece: Apa Itu Grand Fleet Topi Jerami?

Artinya minggu ini tidak akan ada chapter baru One Piece. Hanya, para leaker mulai mengungkap petunjuk dan spoiler untuk One Piece 1059.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI