Bocoran Terbaru, Vivo X Fold S Kantongi Sertifikasi 3C, Gunakan Snapdragon 8+ Gen 1

Kamis, 01 September 2022 | 12:42 WIB
Bocoran Terbaru, Vivo X Fold S Kantongi Sertifikasi 3C, Gunakan Snapdragon 8+ Gen 1
Vivo X Fold. [Vivo Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vivo tengah mempersiapkan smartphone lipat terbarunya yang dijuluki X Fold S. Baru-baru ini, smartphone tersebut telah muncul di platform sertifikasi 3C di China.

Dilaporkan pertama kali oleh tipster Digital Chart Station, sertifikasi tersebut mengungkapkan beberapa spesifikasi utama vivo X Fold S.

Smartphone ini memiliki nomor model V2229A. Daftar tersebut mengonfirmasi bahwa perangkat akan menggunakan pengisian cepat 80W.

Keterangan rahasia juga menjelaskan beberapa spesifikasi perangkat. Diprediksi bahwa vivo X Fold S akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8+ Gen 1.

Baca Juga: Gandeng Porsche Club Indonesia, Uji Ketajaman Vivo X80 Series

Vivo X Fold S akan memiliki layar besar yang menawarkan resolusi 2K dan kecepatan refresh 120Hz.

Dilansir dari Gizmochina, Kamis (1/9/2022), vivo X Fold S juga akan menggunakan kapasitas baterai sebesar 4.700 mAh yang mendukung pengisian nirkabel 50W.

Bocoran Vivo X Fold S. [Gizmochina]
Bocoran Vivo X Fold S. [Gizmochina]

Keterangan sebelumnya mengklaim bahwa flagship ini akan memiliki pengaturan quad camera yang terdiri dari sensor utama 50MP, kamera ultrawide 48MP, kamera telephoto 12MP, dan sensor periskopik 8MP.

Sementara di bagian depan, kamera yang digunakan sebesar 16MP. Perangkat ini juga disebut memiliki bodi skin polos berwarna merah cerah.

Vivo X Fold S akan diluncurkan sebagai penerus vivo X Fold yang diluncurkan pada April tahun lalu.

Baca Juga: Terungkap Spesifikasi Vivo V75s, Muncul di Situs TENAA, 3C, dan Google Play Console

Tanggal peluncuran pasti dari vivo X Fold S belum terungkap, namun sertifikasi 3C mengisyaratkan bahwa perangkat tersebut akan segera dirilis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI