Suara.com - Realme Pad Mini WIFI dan Samsung Galaxy Tab A7 Lite meramaikan pasar gadget di Indonesia di segmen tablet. Keduanya menyasar segmen pasar tablet murah. Realme Pad Mini WIFI merupakan tablet pertama dari Realme. Sedangkan Samsung sudah lebih dulu mengisi pasar tablet dengan berbagai seri, termasuk Galaxy Tab A series.
Dari segi harga, Realme Pad Mini WIFI vs Samsung Galaxy Tab A7 Lite layak dibandingkan. Keduanya juga menggunakan prosesor yang boleh dikatakan sekelas. Desainnya juga mirip, stylish serta nyaman digenggam.
Berikut adalah perbandingan Realme Pad Mini WIFI vs Samsung Galaxy Tab A7 Lite
Desain
Realme Pad Mini WIFI tampak cukup sederhana, dengan dengan bezel tebal dan kamera depan yang disematkan di bagian bezel, bukan lubang layar. Punggungnya dihias dengan modul kamera berbentuk persegi yang menampung kamera tunggal.
Baca Juga: Diluncurkan di Indonesia, Harga Realme Pad Mini Mulai Rp 2 Jutaan
Sementara Galaxy Tab A7 Lite sebagai tablet yang tampil sederhana dan stylish. Bodinya terbuat dari bahan aluminum metal sehingga lebih kokoh.
Spesifikasi
Secara dimensi, Realme Pad Mini WIFI memiliki ketebalan 7,66 mm. Dimensinya 211,84 x 124,48 x 7,66 mm dan bobot 327 gram.
Realme Pad Mini hadir dengan layar LCD 8,7 inci, resolusi 1340 x 800 piksel dan screen-to-body 84,59 persen. Untuk layar sendiri memiliki tingkat brightness maksimal yang hanya mencapai 360 nit sehingga kurang nyaman untuk melihat layar di bawah terik matahari langsung.
Tersedia mode Eye Comfort yang dapat mengurangi intensitas cahaya biru agar tidak membuat mata lelah. Di saat sedang membaca artikel atau buku digital, tablet juga sediakan Reading Mode untuk membuat tampilannya menjadi grayscale. Kamu juga bisa menggunakan Dark Mode agar teks menjadi warna putih pada latar hitam.
Sedangkan Samsung Galaxy Tab A7 Lite memiliki dimensi 212,5 x 124,7 x 8,0 mm dan bobot hanya 371g. Layarnya sendiri berukuran 8,7 inci berjenis TFT dengan resolusi 1340×800 piksel (WXGA+). Bezel di sekeliling layar dibuat lebih tipis sehingga pengalaman menikmati konten dan fitur terasa lega.
Baca Juga: 4 Tablet Murah, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Dari segi chipset, Realme Pad Mini WIFI dipacu chipset Unisoc T616 dengan fabrikasi 12 nm. Chip ini memiliki CPU dengan clock speed hingga 2 GHz dan GPU Mali G57.
Unisoc T616 pada Realme Pad Mini dipasangkan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan yaitu 3/32 GB dan 4/64 GB. Pengguna juga dapat memperluas penyimpanannya menggunakan kartu microSD hingga kapasitas 1 TB.
Sementara Samsung Galaxy Tab A7 Lite membawa chipset Mediatek Helio P22T Octa-Core (4×2.3GHz + 4×1.8GHz). Prosesor tersebut disokong dengan RAM berkapasitas 3GB dan penyimpanan internal 32GB. Jika kurang besar, pengguna masih bisa menambahkan kartu microSD dengan kapasitas ekstra besar, 1TB.
Kamera dan Fitur Lain
Realme Pad Mini WIFI memiliki kamera belakang beresolusi 8 MP. Fitur pendukung fotografi yang disematkan Realme untuk tablet ini yaitu HDR, Panoramic view, Expert, Portrait Mode, Burst, Filter, Bokeh Effect Control hingga Beauty Mode. Adapun kamera depannya memiliki resolusi 5 MP (F/2.2).
Realme juga menyematkan sejumlah fitur termasuk Portrait Mode, Beauty Mode, Face-Recognition, Filter, hingga Bokeh Effect Control.
Sedangkan Samsung Galaxy Tab A7 Lite menanamkan satu kamera belakang beresolusi 8MP dan kamera depan 2MP. Kamera belakang memiliki mode photo, potret, panorama, food, pro, wide, dan normal.
Untuk kamera depan tersedia mode photo, potret, panorama, food, pro, dan wide. Baik kamera depan maupun belakang terdapat mode video dan hyperlapse.
Dari segi kapasitas baterai, Realme Pad Mini WIFI memiliki kapasitas baterai 6.400 mAh diklaim bisa digunakan untuk menonton video YouTube secara online dalam durasi 12 jam non stop.
Tersedia fitur pengisian cepat 18W Quick Charge untuk mengisi ulang dengan cepat. Disamping itu, realme Pad mini juga dilengkapi fitur Reverse Charging untuk mengisi daya smartphone atau perangkat lainnya. Fitur lainnya yang turut melengkapi Realme Pad Mini yaitu port USB type-C, colokan audio 3,5 mm, Bluetooth 5.0, speaker ganda stereo dengan sertifikasi Dirac sehingga audio yang dihasilkan diklaim lebih jernih.
Tablet ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 dan antarmuka Realme UI for Pad.
Sementara Samsung Galaxy Tab A7 Lite dibekali baterai 5.100 mAh dengan dukungan adaptive fast charging 15W. Namun, charger dalam kemasannya tidak mendukung fast charging sehingga pengguna harus membeli pengisi daya secara terpisah apabila ingin menggunakan fitur tersebut.
Samsung Galaxy Tab A7 Lite turut dibekali colokan audio jack 3,5 mm, Bluetooth 5.0, Wi-Fi 5, Samsung Knox, Face Recognition, port USB tipe C, serta dual stereo speakers berteknologi Dolby Atmos. Dari segi software, Samsung Galaxy Tab A7 Lite sudah menjalankan sistem operasi Android 11 dan dilapisi antarmuka One UI 3.1.
Harga
Realme Pad Mini WiFi 3GB + 32 GB : Rp 2,4 juta
Realme Pad Mini WiFi 4GB + 64 GB : Rp 2,8 juta
Samsung Galaxy Tab A7 Lite : Rp 2,5 juta
Itulah duel Realme Pad Mini WIFI vs Samsung Galaxy Tab A7 Lite. Mana yang jadi pilihan kamu? [Pasha Aiga Wilkins]