Suara.com - Konten Instagram kini bisa dibagikan dengan QR code. Kode ini sudah bisa dipakai untuk membagikan foto, video, Reels, hingga lokasi.
Melansir Techcrunch, pengguna hanya perlu menuju konten yang mau dibagikan dan pilih menu tiga titik.
Kemudian, pengguna tinggal pilih opsi 'QR Code' dan aplikasi akan menampilkan kode yang bisa dipindai dari kamera ponsel.
Khusus untuk Instagram Web, pengguna hanya perlu menambahkan '/qr' ke link atau URL konten untuk menghasilkan kode QR.
Baca Juga: 3 Manfaat Mengikuti Giveaway Instagram bagi Peserta
"Untuk memudahkan orang dan bisnis berbagi konten tertentu, kami baru saja meluncurkan kemampuan untuk membuat QR code ke profil, tag, lokasi, Reels, dan lainnya," kata juru bicara Meta, dikutip dari Techcrunch, Minggu (28/8/2022).
Fitur ini juga sudah bisa dipakai di Indonesia. Berdasarkan pantauan Suara.com, pengguna hanya perlu mengetuk salah satu foto yang ada di Beranda, kemudian pilih opsi tiga titik, dan ketuk 'QR Code'.
Warna kode QR tersebut pun bisa diubah sesuai selera. Pengguna juga bisa menyimpan kode QR itu ke galeri ponsel.
Fitur QR Code ini sudah bisa dicoba di Indonesia baik dalam Instagram versi Android maupun iOS.
QR Code ini dinilai berguna untuk para aktor yang ingin membagikan tempat promosi film atau event terbaru, musikus untuk mempromosikan Reels berisi lagu atau album.
Baca Juga: Ngeri! Asyik Main PS hingga Tak Sadar Ada Ular Masuk, Reaksi Para Pemuda Ini Jadi Sorotan
Tidak ketinggalan, restoran yang bisa mencetak QR code agar pengunjung bisa melihat seperti apa tempat dan foto sebelum berkunjung.