Hitung Mundur Jelang Peluncuran Misi Artemis 1 ke Bulan

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 28 Agustus 2022 | 07:53 WIB
Hitung Mundur Jelang Peluncuran Misi Artemis 1 ke Bulan
Artemis 1. [NASA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - NASA mulai hitung mundur peluncuran misi Artemis 1 ke Bulan oleh roket Space Launch System (SLS) dan pesawat luar angkasa Orion-nya.

Penerbangan uji tanpa awak dijadwalkan untuk diluncurkan Senin (29/8/2022) pukul 8:33 pagi EDT (1233 GMT) dari Pad 39B di sini di Kennedy Space Center, Amerika Serikat.

"Peluncuran pertama ini merupakan langkah lain dalam cetak biru eksplorasi berkelanjutan tata surya kami," ujar Jim Free, administrator asosiasi NASA untuk pengembangan sistem eksplorasi, dilansir laman Space.com, Minggu (28/8/2022).

Kamu bisa menonton peluncuran misi bulan Artemis 1 langsung online, milik NASA TV.
Siaran web langsung akan dimulai Senin pukul 6:30 pagi EDT (1030 GMT).

Baca Juga: Mengapa Ruang Hampa Udara Bisa Menghasilkan Suara? Ini Jawabannya

Artemis 1 adalah misi pelopor program Artemis NASA, yang bertujuan untuk mengembalikan astronaut ke Bulan pada 2025.

Misi ini juga akan mendaratkan perempuan dan orang kulit berwarna pertama di Kutub Selatan Bulan, wilayah yang belum pernah dilihat oleh astronaut dengan mata kepala sendiri.

NASA tunda peluncuran roket Artemis 1 ke bulan. [REUTERS/THOM BAUR/ANTARA]
NASA. [REUTERS/THOM BAUR/ANTARA]

Penerbangan misi akan mengirim kapsul Orion tanpa awak dalam perjalanan 42 hari mengorbit Bulan dan kembali ke Bumi, untuk menguji apakah pesawat ruang angkasa siap membawa astronaut.

Jika misi ini berhasil, NASA akan menindaklanjutinya dengan Artemis 2, perjalanan awak mengelilingi Bulan pada 2024, kemudian akan mengarah pada pendaratan awak Artemis 3 setahun kemudian.

NASA akan mulai mengisi bahan bakar roket SLS pada Senin dini hari, yang akan disiarkan langsung oleh NASA pada pukul 12 pagi EDT (0400 GMT).

Baca Juga: NASA Pilih 13 Daerah Pendaratan Astronaut di Bulan pada 2026

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI