Gen Z Ramai-ramai Mulai Tinggalkan Facebook, Pindah ke Instagram dan TikTok

Minggu, 14 Agustus 2022 | 11:47 WIB
Gen Z Ramai-ramai Mulai Tinggalkan Facebook, Pindah ke Instagram dan TikTok
Ilustrasi media sosial. (Pexels/Magnus Mueller)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah riset dari Pew Research Center menemukan, Gen Z di Amerika Serikat kini mulai meninggalkan Facebook.

Disebutkan, platform itu hanya dipakai oleh 32 persen remaja berusia 13-17 tahun.

Angka itu jauh menurun drastis ketimbang penelitian serupa yang dilakukan pada 2014-2015.

Facebook digunakan oleh 71 persen remaja pada saat itu.

Baca Juga: Customer Batalkan Pesanan Pizza, Kurir Tanggung Rugi Rp 1,7 Juta Lakukan Ini

Kreator konten yang juga Gen Z, Jules Terpak mengatakan, remaja saat ini sudah tidak lagi menemukan hal bernilai di Facebook.

"Sekarang ada lebih dari lima platform media sosial yang membuat kita lupa waktu karena terus menggulir konten," kata Terpak, dikutip dari Techcrunch, Minggu (14/8/2022).

Riset Pew Research Center . [Techcruch]
Riset Pew Research Center . [Techcruch]

Demi waktu dan kewarasan, dia menambahkan, orang harus meninggalkan platform yang dinilai kurang memiliki nilai tambah.

"Budaya yang ditanamkan oleh rata-rata pengguna Facebook sangat terputus dari apa yang menarik Gen Z ke platform saat ini," ujar dia.

Riset serupa di tahun 2013 menyatakan kalau Facebook memang digunakan oleh 77 persen remaja.

Baca Juga: Facebook Uji Enkripsi WhatsApp di Messenger

Namun, mereka menilai kalau platform itu masih memiliki hal negatif.

Penelitian terbaru ini juga sesuai dengan bocoran dokumen internal Facebook yang dilaporkan oleh Frances Haugen.

Ia menemukan pada awal 2021 lalu, para pengguna remaja Facebook mulai turun 13 persen sejak 2019.

Bocoran dokumen internal itu juga memprediksi, angkanya bakal terus turun hingga 45 persen selama dua tahun ke depan.

Meskipun Facebook gagal, Meta masih eksis berkat Instagram.

Sebanyak 62 persen remaja masih menggunakan platform tersebut, naik dari 52 persen dari survei 2014-2015.

Riset Pew Research Center . [Techcruch]
Riset Pew Research Center . [Techcruch]

Tapi TikTok masih di atas Instagram dengan persentase 67 persen.

Adapun media sosial peringkat satu yang dipakai banyak remaja adalah YouTube dengan persentase 95 persen.

Sementara untuk waktu pemakaian selama membuka aplikasi, YouTube juga masih yang teratas dengan persentase 19 persen.

Di bawahnya ada TikTok, Snapchat, dan Instagram dengan persentase masing-masing 16 persen, 15 persen, dan 10 persen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI