XL Axiata Ungkap di Balik Peringkat Terbaik pengalaman Menonton dan Streaming Video

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 14 Agustus 2022 | 06:23 WIB
XL Axiata Ungkap di Balik Peringkat Terbaik pengalaman Menonton dan Streaming Video
Ilustrasi streaming film. [Subarasikiai/Pixabay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hasil Survey OpenSignal per Semester I 2022 belum lama ini, menempatkan XL Axiata sebagai operator terbaik "Pengalaman menonton dan streaming video (Video Experience)”.

XL Axiata meraih skor penilaian sebesar 44,8 point. Pertumbuhan akses streaming video meningkat pesat, maka kualitas pengalaman pengguna menjadi salah satu aspek yang sangat penting.

Kualitas pengalaman akses streaming video diukur dari parameter teknis, termasuk kualitas gambar, waktu pemuatan video, laju penundaan, dan lain sebagainya.

Selain itu, XL Axiata juga mendapat peringkat operator terbaik pada kategori “Kecepatan unduh (Download Speed Experience)”.

Menurut hasil survey OpenSignal tersebut, XL Axiata memiliki kecepatan unduh rata-rata tercepat, yaitu 18,7 Mbps, lebih cepat 15,2 persen hingga 108,1 persen daripada kecepatan yang mampu dihadirkan operator lain.

Baca Juga: XL Axiata Targetkan Tambah 12.000 BTS LTE900 di 343 kota

Pada fokus pembangunan jaringan XL Axiata di 2022, sejumlah inisiatif telah mulai dijalankan sejak awal 2022, yang mencakup beberapa aspek.

Jaringan XL Axiata. [XL Axiata]
Jaringan XL Axiata. [XL Axiata]

Pertama, peningkatan customer experience, dengan dilakukan penerapan intelligence and automation guna meningkatkan kemampuan jaringan.

Hal ini meliputi otomatisasi pada konfigurasi jaringan, optimasi, self-diagnostic, serta pemulihan jaringan.

Selain itu, XL Axiata juga sudah mengimplementasi automated optimization untuk VoLTE services, serta value-based planning tools, yang melibatkan beberapa aspek strategis bisnis dalam perencanaan jaringan.

Dengan penerapan intelligence and automation ini, XL Axiata dapat meningkatkan kualitas dan efisiensi jaringan secara lebih cepat.

Intelligence and automation ini diaplikasikan pada proses perencanaan hingga pengoperasian jaringan.

Aspek kedua adalah memberikan pengalaman layanan digital yang lebih sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Baca Juga: XL Axiata Targetkan 3G Sunset Akhir 2022, Pulau Jawa 100 Persen dan Luar Pulau Jawa 90 Persen

Sperti penyediaan layanan yang terintegrasi untuk mobile consumer dan home, serta penyediaan kapasitas jaringan yang sesuai dengan kebutuhan tiap area.

Lalu, aspek ketiga yang tidak kalah penting adalah menyediakan pengalaman layanan yang lebih andal.

XL Axiata menargetkan 100 persen ketersediaan jaringan dengan menambah BTS 4G yang menjangkau kota-kota di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI