Penumpang Kereta Jarak Jauh Keluhkan Kursi Sempit, Sebut Tak Nyaman Dengkul Beradu dengan Orang Lain

Dythia Novianty | Lintang Siltya Utami
Penumpang Kereta Jarak Jauh Keluhkan Kursi Sempit, Sebut Tak Nyaman Dengkul Beradu dengan Orang Lain
Ilustrasi kereta api. [ANTARA]

Belakangan ini, seorang warganet mengeluh dengan ukuran kursi yang dinaikinya di gerbong ekonomi dan menjadi viral di media sosial.

Suara.com - Belakangan ini, seorang warganet mengeluh dengan ukuran kursi yang dinaikinya di gerbong ekonomi dan menjadi viral di media sosial.

Sebuah cuitan dibagikan oleh akun Twitter _dinnerdash belum lama ini, pemilik akun mengeluh dengan ukuran kursi kereta yang didudukinya saat itu serta jaraknya dengan kursi depan milik penumpang lain.

Pemilik akun mengunggah gambar yang memperlihatkan empat orang duduk berhadapan di kursi tersebut.

Menurutnya, kursi itu tak nyaman bagi penumpang yang memiliki tinggi badan tertentu karena kakinya yang jenjang.

Baca Juga: Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman

Tak hanya itu, dengkul kakinya pun tak nyaman karena beradu dengan dengkul orang lain.

"Aku tim setuju banget sih kalo @KAI121 benahin tata letak kursi. Memang betul ekonomi, tapi semoga aja suatu saat bisa memanusiakan dengkul kami. Apalagi buat perjalanan jarak jauh gini kaki kadang pengen lurusin kaki bentar tapi malah masuk kaki orang. Awkward banget," tulis pemilik akun.

Postingan keluhan penumpang KAI. [Twitter]
Postingan keluhan penumpang KAI. [Twitter]

Ia menambahkan, hal tersebut juga rawan kejahatan seksual jika kaki penumpang lelaki berseggolan dengan kaki penumpang perempuan, akibat ukuran kursi yang terbilang sempit.

Meski begitu, ia salut dan mengapresiasi perubahan yang dibawa KAI pada kereta jarak jauh dan KRL saat ini karena dinilai lebih layak.

"Sebagai penumpang kereta sejak jaman susah, aku sih rispek banget sama perkembangan yang udah ada. Udah jauh lebih baik dari jaman dulu. Dan aku berharap bakalan lebih baik lagi dan lagi. Semoga diterima keluhan dan saran kami," tambahnya.

Baca Juga: Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya

Keluhannya di Twitter pun mendapat atensi dan tanggapan dari KAI.