Download TikTok Tanpa Watermark, Begini 3 Caranya

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 09 Agustus 2022 | 12:35 WIB
Download TikTok Tanpa Watermark, Begini 3 Caranya
Download Tiktok Tanpa Watermark (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - TikTok menjadi salah satu media sosial yang paling digemari saat ini. Kepopulerannya bahkan telah menyaingi platform lain, seperti Facebook, Instagram, dan Twitter. Sehingga orang-orang pun mencari cara download TikTok tanpa watermark.

Ingin download video TikTok tapi masih bingung bagaimana caranya? Aplikasi berbasis video yang hits ini memang tidak menyediakan fitur download video TikTok tanpa watermark. Itu artinya, kamu membutuhkan situs alternatif lainnya atau aplikasi pihak ketiga.

Bagi sebagian orang, watermark yang ada di video TikTok memang dianggap mengganggu saat menonton. Itulah mengapa banyak yang mencari tahu bagaimana cara download TikTok tanpa watermark.

Setidaknya ada tiga cara download TikTok tanpa watermark yang bisa kamu coba. Langkah-langkahnya adalah seperti di bawah ini:

Baca Juga: YTMP3: Download Video YouTube MP3 dan MP4 Tanpa Ribet

1. Download melalui situs Savefrom.net

Berikut ini adalah cara download video TikTok tanpa watermark melalui savefrom.net:

  • Pertama, kamu harus menyalin link video TikTok yang ingin di download
  • Lalu silakan buka situs https://en.savefrom.net/
  • Kemudian tempelkan link video yang telah disalin pada kolom download
  • Pilihlah format video dan klik “download”
  • Setelah itu video akan ter-download secara otomatis

2. Menggunakan situs SnapTik

Snaptik juga cukup diandalkan sebagai situs untuk download video TikTok dengan mudah. Kamu bisa mengunduh video TikTok tanpa watermark dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Silakan membuka situs https://snaptik.app/
  • Lalu buka aplikasi TikTok dan salin link video TikTok yang ingin di download
  • Tempelkan link yang telah disalin pada kolom yang sudah tersedia
  • Lalu tunggu beberapa saat sampai video TikTok muncul
  • Setelah itu silakan klik “download” dari server 1 dan server 2
  • Saat video sudah berhasil diunduh, maka kan muncul notifikasi “video TikTok berhasil didownload”.

3. Menggunakan situs SaveTik

Baca Juga: 4 Cara Download Video Twitter Gratis Tanpa Aplikasi

Situs SaveTik juga bisa menjadi opsi lainnya untuk download video TikTok tanpa watermark. Berikut ini adalah cara download video TikTok tanpa watermark menggunakan SaveTik:

  • Pertama, silakan kamu salin video yang ingin di download dengan menekan tombol share (bagikan) pada aplikasi TikTok
  • Kemudian, buka situs https://savetik.app/
  • Lalu tempelkan link video TikTok yang telah disalin
  • Selanjutnya klik tombol “download” dan video akan otomatis ter-download.

Ketiga cara di atas bisa kamu andalkan untuk download TikTok tanpa watermark, Langkah-langkahnya cukup sederhana, dan mudah untuk dipraktikkan. Selamat mencoba!

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI