Kominfo Resmi Luncurkan Prangko APG dalam Kirab Budaya di Solo

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 05 Agustus 2022 | 22:16 WIB
Kominfo Resmi Luncurkan Prangko APG dalam Kirab Budaya di Solo
Kominfo meluncurkan Prangko APG di Solo pada Jumat (5/8/2022). [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika resmi meluncurkan prangko APG atau ASEAN Para Games melalui iring-iringan kirab budaya dari Keraton Solo hingga Balai Kota Surakarta.

"Prangko ini punya makna dan fungsi luar biasa. Mampu merekam sebuah aktivitas kehidupan dan sejarah perjalanan sebuah negara," kata Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kemenkominfo, Ismail usai kirab di Solo, Jumat (5/8/2022).

Ia mengatakan prangko menjadi media yang penting bagi pergaulan bangsa. Bahkan, dikatakannya, banyak bangsa lain yang merekam kejadian sejarah di masing-masing negara melalui prangko.

"Kami juga menyiapkannya, termasuk pada APG ini. Persiapan yang kami tahu sangat singkat namun pelaksanaannya menggema secara internasional. Terima kasih kepada pemerintah daerah dan seluruh jajarannya karena pengadaan para games yang luar biasa ini," katanya.

Baca Juga: Kominfo Keluarkan 2 Seri Prangko Baru untuk Peringati ASEAN Para Games 2022 di Solo.

Selain prangko seri APG, pada momen yang sama pihaknya juga mengeluarkan prangko seri Prajurit Keraton Surakarta.

"Kita tahu bahwa keraton merupakan palang pintu budaya Jawa. Merupakan suatu institusi yang luar biasa, menjaga adiluhung budaya Jawa. Dari Kementerian Kominfo ingin memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Keraton Kasunanan Surakarta atas peran serta dalam memajukan dan ikut berkontribusi dalam perjuangan-perjuangan Indonesia sejak kemerdekaan hingga saat ini," katanya.

Oleh karena itu, sebagai bentuk perhatian dari pemerintah kepada Keraton Kasunanan Surakarta, dikatakannya, dikeluarkan prangko dengan menghadirkan seri Prajurit Keraton Surakarta.

"Kami sudah bahas bersama baik desain maupun bentuk prangkonya. Nanti juga akan mengalami evolusi, bukan hanya fisik tetapi juga masuk seri digitalnya yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat," katanya.

Sementara itu, hingga saat ini untuk seri ASEAN Para Games, jumlah prangko yang sudah dicetak saat ini sebanyak 30.000 keping.

Baca Juga: Keren, Ukraina Terbitkan Wajah Jenderal Sudirman dalam Prangko

Sedangkan untuk seri Prajurit Keraton Surakarta, prangko dengan nilai nominal Rp 5.000 tersebut sudah dicetak oleh Peruri sebanyak 450.000 keping. Nantinya, jumlah prangko yang dapat diakses melalui Kantor Pos ini bisa bertambah menyesuaikan permintaan dari masyarakat. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI