Memulai dari Awal, EVOS Resmi Berpisah dengan Skuat WORLD

Rabu, 03 Agustus 2022 | 17:38 WIB
Memulai dari Awal, EVOS Resmi Berpisah dengan Skuat WORLD
Logo EVOS Legends. (Dok MPL Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - EVOS Legends baru saja memamerkan video mengenai perpisahan dengan skuat WORLD. Mereka mengonfirmasi bahwa roster mantan juara dunia eSports Mobile Legends tak akan membela tim di musim ini.

"Sampai bertemu di arena lainnya. Terima kasih WORLD, terima kasih Wannn, Luminaire dan Rekt!" bunyi keterangan di akun Instagram EVOS Esports.

Perlu diketahui, Macan Putih memiliki skuat tangguh yang dikenal sebagai WORLD. Itu adalah singkatan dari lima pemain inti EVOS yang pernah menjuarai M1 World Championship Mobile Legends.

Skuat WORLD terdiri dari Wann, Oura, Rekt, Luminaire dan Donkey. WORLD termasuk fenomenal karena mereka mampu menjuarai kompetisi tertinggi MLBB di tingkat dunia pada musim pertama.

Baca Juga: Profil Budi Gunawan Ketua PB E-Sport Indonesia, Ikut Dicari Netizen saat Steam Diblokir Kominfo

EVOS tercatat sebagai satu-satunya tim Indonesia yang meraih gelar M-series. Gelar M2 dan M3 direbut oleh tim eSports asal Filipina.

EVOS juara dunia MLBB dunia. (EVOS ESPORTS)
EVOS juara dunia MLBB dunia. (EVOS ESPORTS)

Donkey dan Oura sudah berpisah dari EVOS sebelumnya. Mereka kini dikenal sebagai streamer gaming Mobile Legends populer di Indonesia.

Mantan pro player EVOS itu juga membesarkan GPX Esports. Pemain yang masuk dalam jajaran WORLD dari EVOS seperti Wann, Rekt dan Luminaire masih membela tim di MPL ID Season 9.

Meski begitu, EVOS kini sudah mengunggah video farewell untuk melepas trio M1. Ini menyuratkan bahwa para roster veteran itu tak ikut bermain di MPL ID Season 10.

Baca Juga: Kode Redeem ML Terbaru Bulan Agustus 2022, Klaim Skin dan Diamond Mobile Legends Sekarang

"Bukan hanya sebatas hubungan professional tapi mereka semua sudah menjadi bagian dari keluarga besar EVOS Esports, terutama dalam EVOS Legends. Mulai dari awal hingga menjadi sang juara dunia pun, kini akan kembali dimulai dari 0 lagi," tulis EVOS dalam keterangannya.

Video memperlihatkan momen ketika roster WORLD memberikan kesan dan pesan selama berada di tim. "WOLRD already true legends. But this is a new era," bunyi pernyataan tim untuk mengawali perkenalan pemain MPL ID Season 10.

Saat artikel ini dibuat, postingan video perpisahan dengan skuat WORLD langsung menempati trending nomor 11 di YouTube kategori gaming. Cukup menarik menantikan perkembangan EVOS di MPL ID Season 10 tanpa kehadiran trio M1 dalam jajaran rosternya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI