Suara.com - Samsung akan mengumumkan cip 3nm pertama di dunia pada Senin besok, (25/7). Kehadiran prosesor tersebut sebagai upaya Samsung untuk menandingi produsen lainnya, Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC).
Cip 3nm ini didasarkan pada arsitektur transistor Gate-All-Around (GAA) dan siap diluncurkan ke global setelah produksi massal dimulai pada Juni lalu, dikutip dari Sammobile, Minggu (24/7/2022).
Disebutkan kalau batch pertama dari cip 3nm ini akan dikirimkan ke penambang cryptocurrency asal China.
Namun Samsung tidak akan bergantung pada klien di China secara jangka panjang karena keadaan pasar mata uang kripto saat ini.
Baca Juga: Samsung Galaxy A24, A34, dan A54 Akan Dirilis Tanpa Depth Sensor
Adapun pengiriman prosesor 3nm Samsung dilakukan di pusat manufaktur chip Hwaseong di provinsi Gyeonggi, Korea Selatan, pada 25 Juli.
Batch pertama yang diproduksi di Hwaseong ini menyiratkan kalau produksi bakal dilakukan dalam skala kecil. Sebab peralatan dan teknologi cip terbaik Samsung saat ini berlokasi Pyeongtaek.
Lebih lanjut, Samsung juga diperkirakan bakal memulai produksi cip 3nm generasi kedua pada tahun 2023. Sementara cip dengan fabrikasi 2nm akan dikenalkan pada tahun 2025.
Di sisi lain, TSMC turut berencana untuk memulai manufaktur cip 3nm berbasis FinFET pada akhir bulan ini atau Agustus nanti. Sementara produksi cip berbasis teknologi GAA mulai dikenalkan pada tahun 2025.
Baca Juga: Tips Cek RAM HP Samsung, PIlih 2 Cara Ini!