Suara.com - WhatsApp tengah menyiapkan fitur baru yang memungkinkan pengguna mengunggah status dengan pesan suara atau voice note.
Fitur ini pertama kali ditemukan oleh WABetaInfo. Dalam WhatsApp Beta versi 2.22.16.3, mereka memperlihatkan sebuah opsi baru untuk merekam voice note di laman status.
Melansir Android Central, Minggu (17/7/2022), ada ikon mikrofon baru yang muncul di atas ikon pensil untuk membuat status berbentuk teks.
Jika ikon mikrofon diklik, maka pengguna bisa merekam voice note dan bisa diunggah sebagai status baru.
Baca Juga: WhatsApp GB Diblokir, Ini Cara Pindah ke Aplikasi Resmi
Saat ini pengguna memang hanya bisa merekam voice note dalam percakapan saja, baik itu obrolan pribadi maupun grup. Tidak ada cara untuk membagikan rekaman sebagai status.
Jika fitur ini dirilis, maka itu bisa menambah opsi baru untuk membagikan cerita di WhatsApp Stories selain teks, foto, atau video.
Kemungkinan audio yang diunggah nanti bisa disimpan ke dalam file ponsel.
Rekaman audio itu juga diyakini bakal dienkripsi end-to-end layaknya pesan WhatsApp lain.
Status berbentuk audio ini juga kemungkinan bisa dilihat oleh kontak pengguna layaknya mereka yang melihat foto dan video di WA Stories.
Baca Juga: Jangan Gunakan WhatsApp GB, Lebih Banyak Mudaratnya
Namun voice note dalam bentuk Stories ini belum tersedia untuk siapapun, termasuk ke penguji beta. Sebab fitur ini masih dalam tahap pengembangan.
Jadi tidak ada informasi kapan fitur voice status ini tersedia ke pengguna.
Meta sebagai perusahaan induk WhatsApp juga belum mengonfirmasi kehadiran fitur tersebut.