Suara.com - Belakangan ini, seorang warganet memborong tahu dari penjual tahu pinggir jalan dan menjadi viral di media sosial.
Ekspresinya saat tahu jualannya diborong semua membuat pengguna media sosial salah fokus.
Video diunggah akun TikTok sayaphati_ig belum lama ini, pemilik akun yang tengah berada dalam kemacetan berinisiatif untuk membeli seluruh tahu dari seorang lelaki penjual tahu.
Terekam seorang lelaki penjual tahu yang berlari-lari kecil membawa seluruh tahu dagangannya di dalam beberapa plastik.
Baca Juga: Sering Terjadi Kecelakaan, Warga di Pagar Alam Gotong Royong Perbaiki Jalan
Saking bahagianya, penjual tahu tersebut bahkan lupa dengan mobil pemilik akun.
Hingga transaksi selesai dilakukan, pemilik akun meminta agar penjual tersebut membagikan tahu yang dibelinya kepada pengendara mobil lainnya.
"Ngeborong tahu. Lihat ekspresi bahagia bapaknya. Eits, bapaknya lupa mobil yang beli hahaha. Nangis banget waktu didoain bapaknya," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.
Saat diminta untuk membagikan tahu yang dibelinya kepada pengendara lain, penjual itu memberikannya kepada para supir truk ataupun mobil pick up.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 1,1 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 443.900 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
Baca Juga: Salut! Para Pemuda Sigap Tolong Pedagang Keliling yang Gerobaknya Ambruk
"Bapaknya juga pinter, nggak ngebagiin ke mobil pribadi. Tapi ke supir truk sama pick up," tulis akun @aidhaa19
"Yang gua salut, abangnya nggak ngerekam saat proses transaksi. Cuma ngerekam proses pembagian saja," komentar @guaitucowo
"Saking senengnya si bapak sampe bablas lupa mobil mana yang beli wkwk. Semoga Allah membalas semua kebaikan masnya," ungkap @anahfirmansyah
"Makasih bang udah ngasih ide, kadang pengen bantu borong tapi bingung kalau nggak habis malah mubadzir," tambah @evtaputripuspita
"Ngakak pas kelewat. Terima kasih orang baik," sahut @aisyhbahru