Perusahaan Induk TikTok Untung Besar Berkat Mobile Legends

Senin, 27 Juni 2022 | 14:01 WIB
Perusahaan Induk TikTok Untung Besar Berkat Mobile Legends
Mobile Legends
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara game kedua yang menyumbang pendapatan terbesar ByteDance berasal dari Girls Chronicle C4: Idle Heroine.

Mobile Insights Strategist Sensor Tower, Craig Chapple menilai penawaran ByteDance untuk pengembang Mobile Legends Moonton dan studio Girls Chronicle C4 telah transformatif.

"Ini membangun operasi game-nya dengan sangat cepat, sehingga mereka telah menjadi penerbit game mobile yang signifikan, terutama di China dan Asia," tutur dia.

Kendati demikian, ByteDance masih cukup jauh untuk setara dengan NetEase dan Tencent, meskipun mereka sudah berupaya ke sana.

Sebagai perbandingan, pemasukan game mobile Tencent di periode yang sama mencapai 7,9 miliar dolar AS atau Rp 116 triliun.

Tencent eSport [InsideSport]
Tencent eSport [InsideSport]

Sementara pemasukan NetEase mencapai 3,1 miliar dolar AS atau Rp 45 triliun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI