Suara.com - TikTok tengah menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna bisa mengetahui siapa saja pengikut (followers) mereka yang sudah melihat videonya.
Fitur ini pertama kali diketahui oleh konsultan media sosial Matt Navarra.
Dalam screenshot yang diunggah, ia menunjukkan kalau fitur baru TikTok itu bernama Post View History.
Pengguna bisa mengaktifkannya jika mau mengetahui siapa saja followers yang melihat videonya.
Baca Juga: Anti Mainstream, Keluarga Rayakan Wisuda Anak lewat Videotron
Begitu pula sebaliknya, orang lain yang mereka follow juga bisa mengetahui kalau pengguna itu menonton video TikTok mereka.
Tapi pengguna bisa mematikannya apabila tidak menginginkan fitur tersebut.
Fitur ini juga hanya tersedia untuk video yang diunggah selama tujuh hari terakhir.
Fitur ini akan melengkapi Profile Views yang sudah dirilis sebelumnya.
Profile Views ini memungkinkan pengguna bisa mengetahui siapa saja yang melihat profil mereka (stalking).
Baca Juga: Elon Musk Mau Twitter Tiru TikTok dan WeChat
Fitur ini tampil dengan ikon mata di laman profil pada pojok kanan atas.
Jika profil itu diaktifkan, maka pengguna juga bisa ketahuan kalau dia sedang melihat profil orang lain.
Kendati demikian, juru bicara TikTok mengonfirmasi kalau fitur Post View History ini tidak tersedia ke banyak pengguna. Artinya, fitur ini hanya diuji ke pengguna tertentu saja.
"Kami selalu memikirkan cara baru untuk membawa value bagi komunitas kami dan memperkaya pengalaman TikTok," kata juru bicara TikTok, dikutip dari Techcrunch, Senin (20/6/2022).
Belum ada informasi juga apakah fitur ini akan segera dirilis resmi atau tidak.