Bangunan Tinggi di Cikini Jadi Penghalang, Sarana Edukasi Astronomi Planetarium Diboyong ke Ancol

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 15 Juni 2022 | 21:22 WIB
Bangunan Tinggi di Cikini Jadi Penghalang, Sarana Edukasi Astronomi Planetarium Diboyong ke Ancol
Antusiasme warga Jakarta menyaksikan Gerhana Matahari Cincin di Planetarium (Suara.com/Adenti)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Sebenarnya (posisi bulan purnama) yang paling dekat itu bulan Juli ada lagi, tapi memang bulan Juni ini menjadi waktu yang terbaik karena menjadi puncak musim panas," sambungnya.

Enam teleskop dengan kemampuan pembesaran mata 40 sampai 50 kali pun disiapkan petugas dari Planetarium dan Observatorium Jakarta untuk digunakan peserta Piknik Malam Bersama di Taman Impian Jaya Ancol untuk melihat dengan jelas penampakan terkini bulan purnama.

Pengunjung yang meneropong lewat teleskop akan melihat bulan purnama dengan jelas berikut penampakan permukaannya yang terdiri dari kawah-kawah dan bagian gelap yang disebut mare atau lautan.

Selain purnama super stroberi (Strawberry Supermoon) pada 14 Juni ini, nanti POJ juga mengagendakan pengamatan purnama lagi pada 14 Agustus, dimana purnama akan berlawanan dengan planet Saturnus, sehingga Saturnus akan tampak saat purnama berlangsung.

Kemudian ada lagi fenomena konjungsi bulan pada 8 September, dan terakhir adalah gerhana bulan total sebagai fenomena yang paling spektakuler untuk disaksikan pada 8 November 2022. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI