Sempat Disangka Punah, Ilmuwan Umumkan Kura-kura Spesies Langka dari Seabad Lalu

Rabu, 15 Juni 2022 | 13:21 WIB
Sempat Disangka Punah, Ilmuwan Umumkan Kura-kura Spesies Langka dari Seabad Lalu
Fernando Galapagos. [Galapagos .org]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para ilmuwan mengumumkan penemuan kura-kura raksasa langka yang diperkirakan telah punah lebih dari seabad lalu.

Penelitian genetik menunjukkan bahwa spesimen kura-kura betina yang ditemukan di salah satu Kepulauan Galapagos tiga tahun lalu itu.

Terkait dengan satu-satunya spesies kura-kura yang pernah ditemukan pada 1906.

Tim ahli berspekulasi kemungkinan ada kura-kura lain dari spesies serupa yang tinggal bersamanya di Pulau Fernandina, habitat satwa liar yang belum terjamah di Samudra Pasifik.

Untuk mengetahui bahwa kura-kura tersebut adalah spesies langka yang disangka punah, para ilmuwan mengurutkan genom dari spesimen 1906, yang dikenal sebagai chelonoidis phantasticus dan spesimen ini.

Kemudian membandingkannya dengan semua spesies kura-kura raksasa Galapagos yang masih hidup.

Kura-kura raksasa Galapagos. [Galapagos.org]
Kura-kura raksasa Galapagos. [Galapagos.org]

Kura-kura raksasa betina tersebut diberi nama Fernanda, berdasarkan pulau di mana hewan itu ditemukan.

"Ini adalah penemuan yang benar-benar menarik bahwa spesies ini sebenarnya tidak punah, tetapi terus hidup," kata Dr Evelyn Jensen, penulis utama studi di Universitas Newcastle, dikutip dari Independent, Rabu (15/6/2022).

Jensen menambahkan bahwa hanya ada dua kura-kura yang pernah ditemukan di Pulau Fernandina.

Baca Juga: Bayi Kura-kura Putih Mungil Ini Diklaim Pertama dari Jenisnya

Dengan penemuan ini, tim ahli membuktikan bahwa Fernanda merupakan anggota spesies yang sama dan berbeda dengan kura-kura Galapagos lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI