Suara.com - Infinix Hot 12 resmi meluncur ke Indonesia. Smartphone ini hadir dengan fitur khas seri Hot, yang didesain khusus untuk meningkatkan pengalaman gaming pengguna.
Harga Infinix Hot 12 di Indonesia mulai Rp 2.099.000 dan bisa didapatkan di sesi First Sale Blibli pada 15 Juni besok.
"Infinix Hot 12 hadir untuk melanjutkan semangat Dominate The Game yang sudah lama dibawa seri Hot. Kami ingin para gamer muda Indonesia dapat merasakan pengalaman gaming next level di Infinix Hot 12 namun dengan harga yang tetap terjangkau," kata Country Marketing Manager Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu, Selasa (14/6/2022).
Spesifikasi Infinix Hot 12
Infinix Hot 12 mengusung layar IPS berukuran 6,82 inci, resolusi HD+ atau 720 x 1612 piksel, dan refresh rate 90Hz.
Baca Juga: Harga Infinix Note 12 VIP Resmi Dirilis ke Indonesia
Infinix Hot 12 membawa kamera utama 13MP, kamera sekunder 2MP, dan kamera AI di bagian belakang. Sedangkan kamera depannya berukuran 8MP.
Infinix Hot 12 diperkuat chipset MediaTek Helio G85 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan ROM 128GB. RAM itu bisa ditambahkan menjadi total 11GB, sementara ROM juga bisa diperluas lewat slot Micro SD hingga 512GB.
Baterainya berkapasitas 5.000mAh yang dipasangkan dengan charger 18W. Sementara sistem operasinya adalah Android 12 dengan tampilan XOS ala Infinix.
Fitur lain yang tersedia yakni dual SIM, 4G, sensor sidik jari, dan jack audio 3.5mm. Sementara varian warna yang tersedia yakni Racing Black, Legend White, Origin Blue, dan Lucky Green.
Setiap pembelian Infinix Hot 12, pengguna akan mendapatkan Starter Pack Smartfren dan berkesempatan mendapatkan bonus kuota 5GB per bulan.
Baca Juga: Infinix Klaim Jadi Ponsel Pertama dengan Chip MediaTek Helio G99