Suara.com - Player Bigetron Red Aliens sekaligus peraih medali emas untuk timnas PUBG Mobile di SEA Games Vietnam 2021 lalu, Ryzen baru-baru ini mengungkap asal mula nickname in game dirinya.
Alasan pemilihan nickname in game Ryzen ini ia sampaikan dalam video bincang-bincang dengan Jonathan Liandi di Empetalk beberapa waktu lalu. Dalam waktu singkat, video ini langsung sukses merajai kolom Trending untuk kategori gaming.
Dalam video tersebut, Ryzen lalu mengungkap alasan dirinya memilih nickname in game ini selama berkarir di pro scene PUBG Mobile. Diakui oleh Ryzen, nama ini rupanya ia gunakan karena pengaruh besar dari salah satu player PUBG PC, Super Nayr.
Player PUBG Mobile bernama asli Muhammad Albi ini mengaku jika dirinya sangat mengidolai Ryan Prakasha atau Super Nayr yang dikenal sebagai player PUBG PC. Nickname in game dengan konsep yang sama lalu digunakan Ryzen selama berkarir sebagai pro player.
Baca Juga: Dramatis, Indonesia Berhasil Raih Emas di PUBG Mobile SEA Games Vietnam
"Sebenarnya itu dulu ngikutin Super Nayr, itu dibalik Ryan kan. Terus nama gue waktu itu Nezyr, ternyata pas gue balik jadi Ryzen" ungkap Ryzen menjelaskan.
Di video bincang-bincang tersebut, Ryzen juga mengungkap perasaannya usai sukses membawa pulang medali emas untuk Indonesia dari turnamen SEA Games Vietnam 2021 cabor esports nomor PUBG Mobile.
Mengenai hasil baik yang diraih Ryzen dan kawan-kawan ini, pentolan Bigetron Red Aliens ini mengaku jika dirinya sangat puas dengan timnas Indonesia yang merupakan kumpulan player campuran dari beberapa tim ini.
"Alhamdulillah (kami) nggak ada kendala, tim gue kan tim mix yang dibangun dalam 2 bulan. Di PUBG Mobile itu susah banget nyatuin chemistry, komunikasi. Tapi dibalik itu gue tetap PD dapat emas. Tim gue itu bukan cuma tim, tim ini udah jadi keluarga" jelasnya melanjutkan.
Baca Juga: Jadwal Final PUBG Mobile SEA Games Vietnam Hari Ini, Penentuan Indonesia Raih Medali
Setelah berhasil membawa pulang medali emas untuk Indonesia di SEA Games Vietnam 2021, belum diketahui dengan pasti mengenai karir selanjutnya dari Ryzen usai memutuskan untuk tetap tinggal di Bigetron.