Suara.com - Spoiler One Piece chapter 1050 menyebut jika Kaido dan Big Mom telah menemukan senjata rahasia di bawah Pulau Wano Kuni. Berikut ini adalah kisah selengkapnya.
Spoiler resmi One Piece 1050 sebelumnya telah menyebut jika Luffy akhirnya menang melawan karakter terkuat di anime One Piece, Kaido.
Akan tetapi, kemenangan ini tidak didapat dengan cara mudah. Pertarungan keduanya bahkan terjadi hingga beberapa chapter.
Dikisahkan bahwa setelah kalah dari Luffy, Kaido jatuh ke Pulau Magma. Big Mom dan Yonko juga jatuh ke pulau tersebut dan ini bukanlah sebuah kebetulan.
![Spoiler One Piece episode 1050. [Twitter/@Epicopboy]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/23/16545-spoiler-one-piece-episode-1050.jpg)
Mengapa bukan kebetulan? Karena kemungkinan Oda Sensei memang merencanakan pertemuan mereka di Pulau Magma tersebut.
Akan tetapi mengapa?
Bisa jadi pernyataan Big Mom tentang keberadaan permata di Wano Kuni benar adanya, atau juga tentang senjata kuno.
Pulau Wano sudah lama dicurigai sebagai tempat menyimpan beberapa senjata kuno dan rahasia yang selama ini banyak dicari.
Bukan hanya senjata kuno, pertemuan Kaido, Yonko dan Big Mom di pulau tersebut juga memberi isyarat adanya senjata lain.
Baca Juga: Ilmuwan Temukan Kota yang Hilang di Hutan Amazon, Ada Piramida Misterius

Misalnya Road Poneglyphs yang selebihnya masih belum diketahui. Ini merujuk pada salah satu teori yang pernah mengatakan bahwa senjata purba Uranus ada di Pulau Wano Kuni.