Garena Berikan Bonus untuk Tim Free Fire Peraih Medali SEA Games 2021

Kamis, 26 Mei 2022 | 10:00 WIB
Garena Berikan Bonus untuk Tim Free Fire Peraih Medali SEA Games 2021
Garena memberikan bonus untuk kontingen tim Free Fire Indonesia di SEA Games 2021. (Dok: Garena)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kontingen tim Free Fire Indonesia berhasil meraih hasil maksimal pada gelaran SEA Games 2021 di Vietnam, beberapa waktu lalu. Walaupun tampil tanpa kekuatan penuh, tim yang diasuh oleh Bang Fayad tersebut masih mampu mempersembahkan medali emas dan perak.

Perjuangan para atlet, pelatih dan official yang menorehkan prestasi dengan mengharumkan nama Indonesia tersebut mendapat penghargaan berupa bonus dana pembinaan dan pengembangan diri kepada seluruh atlet, pelatih, dan ofisial timnas dengan total senilai Rp1 miliar dari Garena selaku pengembang dari game Free Fire.

Pemberian penghargaan dilakukan dalam acara halal bihalal media yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan dan dihadiri oleh Head of Business and Esports dari Garena, Wijaya Nugroho, serta tiga pemain andalan timnas Free Fire, yaitu pelatih timnas, Muslih Wahyudi Rachman dan Richard William Manurung lalu pemain timnas, Muhammad Fikri Alief Pratama.

Selain upacara simbolis penyerahan bonus kepada pelatih dan pemain timnas, Garena juga menggelar acara fun games yang dihadiri oleh beberapa media esports dan games di Indonesia.

Baca Juga: Addie MS Kaitkan Kemenangan Tim Basket Indonesia dengan Ras, Publik Beri Sentilan Menohok

Sementara itu, Bang Fayad membocorkan rahasia kesuksesan timnas Indonesia dalam ajang olahraga antar negara Asia Tenggara tersebut. Ia bersama tim mendoktrin diri sendiri bahwa ini adalah waktu yang tepat untuk membela Indonesia di SEA Games dan mampu berprestasi.

"Intinya karena kita fokus, selama 20 hari kita enggak pulang-pulang, enggak bertemu dengan orang-orang tersayang dan pada akhirnya semua pengorbanan sepadan dengan hasilnya," ujar Bang Fayad.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI