5 Trik Jitu Bikin Konten Video Pendek Memasak Hanya dengan Smartphone

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 22 Mei 2022 | 15:37 WIB
5 Trik Jitu Bikin Konten Video Pendek Memasak Hanya dengan Smartphone
Snackvideo
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Konten video seputar makanan mulai dari mukbang hingga tutorial memasak selalu memiliki tempat spesial di hati para penonton.

Terlebih lagi sejak kemunculan platform video pendek, konten-konten tentang makanan pun semakin diminati, baik oleh konten kreator maupun pengguna lainnya sebagai penggemar konten tersebut.

Lewat video pendek, penonton dapat melihat konten yang menarik dan informatif, secara singkat dan tidak bertele-tele.

SnackVideo juga menyebutkan bahwa telah ada lebih dari 450 juta konten tentang makanan yang dibuat di SnackVideo.

nackVideo membagikan beberapa rahasia menciptakan konten memasak yang menggugah selera hanya dengan menggunakan smartphone saja.

1. Buat video yang berfokus pada makanan, bukan latar belakangnya

Ilustrasi makanan diet tradisional Jepang (Pixabay/Kimono)
Ilustrasi makanan.  (Pixabay/Kimono)

Membuat video pendek menggunakan smartphone memiliki berbagai keuntungan, salah satunya adalah kamu bisa mudah menyesuaikan fokus kamera.

Manfaatkan keuntungan ini agar masakan kamu jadi lebih menggugah selera, yakni dengan memfokuskan kamera pada makanannya.

Tunjukan setiap detail makanan secara jelas, pastikan juga terekam dengan fokus dan tajam.

Baca Juga: Rayakan Ramadhan, SnackVideo Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan Lewat Berbagai Konten Positif

Selain untuk menunjukkan kelezatan masakan agar lebih menggugah selera, memfokuskan kamera pada makanan juga berguna saat kamu merekam video tersebut di dapur yang sederhana.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI