Suara.com - Babak semifinal Mobile Legends: Bang-Bang SEA Games Vietnam 2021 telah usai. Hasilnya, Indonesia akan melawan Filipina di babak Grand Final yang digelar besok (20/5/2022).
Timnas Mobile Legends Indonesia berhasil menang 2-0 tanpa balas melawan Malaysia di babak Semifinal 2. Mereka sudah dinanti Filipina yang unggul melawan Singapura di laga Semifinal 1 sebelumnya.
Saat melawan Malaysia, Indonesia menurunkan roster INA VYN, INA R7, INA Alberttt, INA CW, dan INA SANZ. Itu artinya INA Luminaire dan INA Kiboy ada di bangku cadangan.
Di match pertama, bisa dibilang Indonesia menang mudah melawan Malaysia karena berhasil mengalahkan mereka di menit ke-17. Di laga kedua Malaysia sempat ada melawan, namun Indonesia tetap unggul dan menumpaskannya di menit ke-20.
Baca Juga: Hempaskan Malaysia, Timnas Mobile Legends Indonesia ke Grand Final SEA Games Vietnam
Sementara di laga Semifinal 1 dimenangkan oleh Filipina dengan skor akhir 2-1. Sebenarnya Singapura berhasil unggul 1-0 di laga awal, namun Filipina bermain solid dan melakukan comeback menjadi 2-1.
Dengan hasil itu, Indonesia dan Filipina bakal bertanding di Grand Final Mobile Legends SEA Games 2021 Vietnam. Menariknya, laga Final itu juga mengulang dari Final SEA Games 2019 lalu.
Saat di SEA Games 2019, Indonesia kalah dari Filipina dan memperoleh medali perak. Laga Grand Final besok akan menentukan apakah Indonesia bisa membalaskan dendamnya di Final dua tahun lalu, atau sebaliknya kembali ditumbangkan Filipina.
Sementara untuk Singapura dan Malaysia, keduanya masih belum usai. Sebab mereka masih harus bertanding malam ini untuk menentukan siapa yang meraih medali Perunggu di nomor pertandingan Mobile Legends SEA Games Vietnam.
Baca Juga: Oura Optimis Timnas Mobile Legends Bisa Raih Emas di SEA Games Vietnam