Suara.com - PUBG Mobile Indonesia mengumumkan kolaborasi dengan Gojek lewat kampanye #PUBGJek.
Keduanya menghadirkan item eksklusif hingga event menarik yang bisa diikuti para pemain PUBG Mobile.
Product Manager PUBG MOBILE Indonesia, Elvarica Noviyanti mengatakan, kolaborasi ini merupakan bentuk apresiasi dari PUBG MOBILE Indonesia terhadap karya anak bangsa yang telah turut serta dalam memajukan Indonesia, termasuk Gojek.
“Ini adalah jawaban atas respons pengguna selama ini untuk selalu menghadirkan kejutan dan inovasi," kata Elvarica dalam konferensi pers virtual pada Selasa (17/5/2022) kemarin.
"Kami yakin langkah awal kolaborasi dua brand besar ini dapat menghadirkan keseruan dan kepuasan bagi masing-masing pengguna ke level selanjutnya,” sambung dia.
Mengangkat tema PUBJEK Pahlawan Bintang 5, bentuk apresiasi terhadap mitra Gojek yang telah menjadi pahlawan bagi masyarakat.
![Kolaburasi PUBG Mobile x Gojek, #PUBjek. [PUBG Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/18/63529-pubjek.jpg)
Kolaborasi PUBG MOBILE dan Gojek akan mencakup item eksklusif berupa skin In-Game PUBG MOBILE, outfit, motor, helm, graffiti spray, profile banner, zone gift, hingga event spesial PUBG MOBILE x Gojek.
Untuk mendapatkan item eksklusif dan permanen, para pemain PUBG MOBILE mesti menyelesaikan berbagai misi dalam game yang tersedia, baik untuk misi individu ataupun misi secara keseluruhan.
Misi yang harus diselesaikan adalah mengemudikan motor Gojek yang tersebar di dalam game PUBG MOBILE.
Para pemain PUBG MOBILE juga bisa mendapatkan item-item eksklusif lainnya dengan memesan berbagai layanan Gojek seperti GoCar, GoRide, dan GoFood.