4 Cara Edit Foto Lebaran di HP yang Mudah dan Praktis

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 03 Mei 2022 | 13:21 WIB
4 Cara Edit Foto Lebaran di HP yang Mudah dan Praktis
Ilustrasi edit foto lebaran dengan HP (Foto oleh Lisa Fotios dari Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bosan dengan foto lebaran yang itu-itu saja? Anda perlu tahu cara edit foto lebaran di HP sendiri.

Berikut beberapa cara edit foto lebaran di HP yang mudah untuk dicoba, dan menghasilkan editan yang keren dan menarik!

1. Menggunakan VSCO

Aplikasi ini cukup populer untuk digunakan pada HP yang beredar sekarang. Bisa diunduh di iOS dan Android, VSCO menawarkan sederet filter yang bisa digunakan, interface yang sangat user-friendly, serta berbagai fitur andalan lain yang bisa digunakan dengan mudah.

Baca Juga: Cara Edit Foto untuk LTMPT, Pastikan Mengedit dengan Benar Agar Mempermudah Pendaftaran SNMPTN dan SBMPTN 2022

VSCO juga bisa digunakan secara langsung untuk mengambil gambar atau memotret, sehingga impor file tidak lagi diperlukan.

2. Dengan Cymera

Cara edit foto lebaran di HP berikutnya dengan memakai Cymera. Aplikasi ini hanya tersedia untuk smartphone Android.

Meski demikian Cymera cukup terkenal karena kemudahan penggunaannya. Anda bisa menemukan berbagai filter hingga make up yang bisa dipakai, sehingga editan foto yang dilakukan bisa bertemakan lebaran.

Jika cukup sabar, Anda bisa mengubah foto yang kurang baik kualitasnya menjadi lebih estetik dan menarik. Tentu semua adalah soal trial and error, namun tenang, Cymera juga dikenal sebagai salah satu aplikasi yang user-friendly.

Baca Juga: Lagi Viral, Cara Edit Foto selfie di Cappadocia Layangan Putus Pakai HP Android

3. Snapseed

Keberadaan fitur tune image, crop, details, tonal contrast, vignette, hingga pengaturan orientasi potrait dan landscape, semua tersedia dalam satu aplikasi sederhana ini. Dengan pengeditan yang cermat, Anda bisa mendapatkan hasil editan yang bersih, menarik, dan sangat estetik.

Tentu akan sangat cocok untuk edit foto lebaran di HP bukan? Anda juga bisa menambahkan gradasi gelap terang hingga transparan dari pinggir hingga bagian tengah. Akan semakin menarik bukan?

4. Priime

Selanjutnya ada aplikasi yang bernama Priime. Aplikasi edit foto ini hanya bisa digunakan oleh Anda pengguna iOS. Satu kelebihan utamanya adalah tersedianya 100 editan foto profesional yang bisa digunakan, sehingga direkomendasikan untuk edit foto outdoor.

Meski demikian diperlukan sedikit pembiasaan dalam penggunaannya, karena interface yang disediakan cukup unik. Namun demikian hal ini tentu tak menghalangi Anda untuk mendapatkan foto yang estetik bukan?

Itu tadi beberapa cara edit foto lebaran di HP yang bisa digunakan. Semoga informasi di artikel ini bisa berguna, dan selamat melanjutkan aktivitas Anda.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI