Astronaut NASA Jessica Watkins Menjadi Perempuan Kulit Hitam Pertama di Kru ISS

Dythia Novianty Suara.Com
Kamis, 28 April 2022 | 06:03 WIB
Astronaut NASA Jessica Watkins Menjadi Perempuan Kulit Hitam Pertama di Kru ISS
Astronaut NASA perempuan kulit hitam pertama di kru ISS, Jessica Watkins. [Joel Kowsky/NASA/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Mengikuti astronaut NASA Mae Jemison, Stephanie Wilson, Joan Higginbotham dan astronaut pribadi Sian Proctor.

Masih ada dua perempuan kulit hitam di korps astronaut NASA yang belum terbang ke luar angkasa, yakni Yvonne Cagle dan Jeanette Epps.

Epps saat ini dijadwalkan untuk terbang ke luar angkasa dengan kapsul Starliner Boeing, perusahaan paralel dengan SpaceX's Dragon.

Mengikuti misi bersejarahnya di stasiun luar angkasa, pemberhentian Watkins berikutnya adalah Bulan.

Program Artemis NASA bertujuan untuk mengembalikan manusia ke permukaan Bulan untuk pertama kalinya sejak program Apollo terakhir mendarat di Bulan pada 1972.

Apollo 17. [NASA]
Apollo 17. [NASA]

Misi pertama dari program ini, uji terbang tanpa awak yang disebut Artemis 1, akan diluncurkan tahun ini.

Watkins adalah salah satu astronaut NASA di tim Artemis, yang berarti dia memenuhi syarat dipilih untuk salah satu misi awak Artemis, bahkan mungkin pendaratan Artemis pertama di Bulan.

Sebagai ahli geologi, Watkins telah berbagi kegembiraannya tentang kemungkinan suatu hari mendarat di Bulan.

"Kami telah melihat banyak gambar dan bahkan melihat sampel yang dibawa kembali oleh astronaut Apollo," katanya kepada NPR.

Baca Juga: Hindari Puing Satelit Militer Rusia yang Meledak, ISS Harus Pindah Tempat

"Tapi untuk bisa menjadi ahli geologi lapangan nyata di permukaan planet lain akan menjadi tidak nyata," kata dia dilansir laman Space, Kamis (28/4/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI