Selanjutnya untuk digitalisasi UMKM, Agus Yudha menyebut Telkom memiliki PaDi UMKM yaitu ekosistem berbasis platform digital, berfungsi untuk mempertemukan pelaku UMKM dengan BUMN guna meningkatkan peluang untuk memperoleh transaksi dan pembiayaan dari BUMN.
Bagi UMKM, kemudahan yang diperoleh antara lain akses pasar yang lebih luas hingga BUMN, e-commerce skala lokal dan global, pembiayaan/permodalan, dan insight bagi UMKM untuk peningkatan kualitas produk.
“Dengan solusi Satu Data dan PaDi UMKM, dapat semakin mempercepat geliat ekonomi masyarakat dan daerah. Kami yakin dengan digitalisasi ini diharapkan dapat menjadikan daerah-daerah khususnya di KTI lebih baik lagi dengan ekonomi digital nasional,” kata Agus Yudha. [Antara]