Jadi Dapur Pacu HP Kelas Menengah, Ini Spesifikasi Exynos 1280

Jum'at, 22 April 2022 | 19:13 WIB
Jadi Dapur Pacu HP Kelas Menengah, Ini Spesifikasi Exynos 1280
Samsung Exynos. [YouTube/Samsung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy M33 5G resmi meluncur dengan chipset Exynos 1280 beberapa waktu lalu. Setelah perilisan, perusahaan mengungkap detail spesifikasi Exynos 1280.

Perlu diketahui, chipset tersebut tersemat pada deretan HP mid-range seperti Samsung Galaxy A33, Galaxy A53, dan Galaxy M33 5G. Exynos 1280 diproduksi berdasarkan sistem fabrikasi 5 nm.

Chipset memiliki 2 core Cortex-A78 dengan clock speed 2.4 GHz dan 6 core Cortex-A55 pada 2.0 GHz. Exynos 1280 mengusung CPU 64-bit sedang GPU-nya adalah ARM Mali-G68.

Mesin AI dilengkapi dengan Neural Processing Unit (NPU) 4.3 TOPS onboard. Chipset mempunyai modem 5G dan mendukung konektivitas Wi-Fi dan Bluetooth 5.2.

Baca Juga: Sembilan Laptop Apple Siap Diotaki Prosesor M2

Spesifikasi Exynos 1280 mencakup dukungan kamera 108 MP, pengaturan tiga kamera 16 MP, dan perekaman video 4K. Layarnya FHD+ dengan kecepatan refresh layar 120 Hz. Memori dan penyimpanan chip adalah LPDDR4x/UFS 2.2.

Chipset Exynos 1280. (Samsung)
Chipset Exynos 1280. (Samsung)

Dikutip dari Gizmochina, Samsung Exynos 1280 diproduksi oleh Samsung Foundry dan dioptimalkan dengan teknologi Fused Multiply-Add (FMA).

Konsumsi daya dan masa pakai baterai juga ditingkatkan dengan chipset baru karena pengaturannya yang efisien. Kemampuan pemrosesan gambar multi-bingkai dari Exynos 1280 memberikan gambar yang lebih jelas dengan lebih sedikit noise.

Sebagai informasi, Galaxy M33 5G ditenagai chipset Samsung Exynos 1280 bersistem fabrikasi 5 nm. Chipset tersebut dipasangkan dengan opsi RAM 6 GB atau 8 GB.

Samsung Galaxy M33 5G memiliki layar IPS LCD 6,6 inci beresolusi 1080 x 2408 piksel dengan refresh rate 120 Hz. Layar dengan poni kecil berbentuk V ini mempunyai lapisan pelindung Corning Gorilla Glass 5.

Baca Juga: Mobile Legends Kasih Skin Gratis ke Pembeli HP Samsung Galaxy A53 dan A33

Spesifikasi Samsung Galaxy M33 5G cukup menarik di kelasnya. (Samsung)
Samsung Galaxy M33 5G mengusung chipset Exynos 1280. (Samsung)

Perangkat memiliki modul berbentuk persegi di bagian belakang. Modul persegi tersebut menampung empat kamera berkonfigurasi 50 MP (primer, f/1.8) + 5 MP (ultrawide, f/2.2) + 2 MP (makro) + 2 MP (depth sensor).

Harga Samsung Galaxy M33 5G varian memori terendah (6GB/128GB) dibanderol sebesar Rp 3.999.000 (harga flash sale: Rp 3.799.000). Chipset tergolong cukup kencang di kelas Rp 3 jutaan.

Dilihat dari situs Kimovil, skor AnTuTu Samsung Galaxy M33 5G dengan Exynos 1280 mencapai 415.000 poin (AnTuTu versi 9). Spesifikasi Exynos 1280 cukup menarik bagi beberapa HP kelas menengah yang diharapkan bakal bermunculan pada tahun ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI