Playoff MPL Season 9: Bermain Sengit, EVOS Pulangkan Alter Ego

Kamis, 21 April 2022 | 23:34 WIB
Playoff MPL Season 9: Bermain Sengit, EVOS Pulangkan Alter Ego
Logo EVOS Legends. (Dok MPL Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - EVOS vs Alter Ego hadir pada laga kedua Day 1 Playoff MPL Season 9. Bermain sengit dan ketat, EVOS Legends berhasil menghempaskan Alter Ego dengan skor 3 vs 2.

AE sempat tertinggal 0 vs 2 dan mampu menyamakan keadaan menjadi 2 vs 2. Meski begitu, laga super sengit di game kelima membuat mereka harus kalah dari EVOS.

Hasil ini membuat EVOS berhak mengamankan slot tersisa di Upper Bracket. Tak hanya itu, El Clasico bakal tercipta pada 22 April mendatang mengingat EVOS akan bertemu RRQ di Upper Bracket.

Kekalahan 0 vs 3 atas EVOS membuat langkah Alter Ego terhenti di Playoff. Ini mengulang kekalahan Alter Ego di musim lalu. Celiboy dkk saat itu kalah 3 vs 2 melawan EVOS sehingga mereka harus tersingkir dari Lower Bracket Playoff MPL Season 8.

Susunan roster dan hero dari EVOS Legends di game pertama yaitu Wann (Kagura), Antimage (Grock), Clover (Wan-Wan), Ferxiic (Fanny), dan Rekt (Angela).

Game pertama EVOS vs Alter Ego. (YouTube MPL Indonesia)
Game pertama EVOS vs Alter Ego. (YouTube MPL Indonesia)

Sementara formasi Alter Ego di game pertama adalah Udil (Lylia), Pai (Esmeralda), Nino (Phoveus), Celiboy (Ling), dan LeoMurphy (Chou).

Skor 8 vs 7 tercipta di menit kedelapan untuk keunggulan tipis EVOS. Bermain sengit hingga mid-game, EVOS mampu menekan saat memasuki late-game.

Kombinasi Clover dan Rekt dengan hero Wan-Wan dan Angela memorak-porandakan formasi Alter Ego. Serangan Lord di menit ke-16 menjadi mimpi buruk bagi Celiboy dkk.

Menumbangkan empat hero, EVOS mengunci kemenangan game pertama dengan skor 26 vs 10. Clover menjadi MVP game pertama dengan catatan KDA 8/2/7.

Baca Juga: Pro Player Paling Humble, BTR Renbo Sampaikan Pujian untuk EVOS Wannn

Game kedua berlangsung lebih cepat dibanding laga sebelumnya. EVOS kali ini mengandalkan hero berdarah tebal seperti Masha dan Baxia. Tiga hero lain pilihan EVOS yaitu Angela, Melisa, dan Kagura.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI