Sedangkan di Taiwan, aplikasi tersebut berhasil menempati peringkat satu kategori komik di Google Play dan peringkat enam pada kategori hiburan di App Store pada minggu pertama peluncurannya. Sementara itu, di Korea Selatan, Kakao Webtoon berhasil meningkatkan penjualan lima kali lipat hanya dalam 100 hari.
Saat ini, Kakao Webtoon telah membuka kesempatan kepada para pembaca untuk bergabung lebih dulu melalui Kakaopage Indonesia pada 11-19 April 2022. Para pembaca yang bergabung dalam event pada periode tersebut akan mendapatkan 1.000 Cash secara gratis saat peluncuran Kakao Webtoon. [Antara]