Menkominfo dan Duta Besar Spanyol Diskusikan Peluang Kerja Sama Sektor TIK

Jum'at, 08 April 2022 | 17:37 WIB
Menkominfo dan Duta Besar Spanyol Diskusikan Peluang Kerja Sama Sektor TIK
Menkominfo Johnny G Plate bersama Duta Besar Spanyol untuk Indonesia, Francisco De Asis Aguilera Aranda bertemu membicarakan kerja sama di sektor TIK pada Jumat (8/4/2022). [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate melakukan pertemuan dengan Duta Besar Spanyol untuk Indonesia, H.E. Francisco De Asis Aguilera Aranda. Keduanya membahas potensi kerja sama bilateral di sektor teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

“Pagi ini saya dikunjungi Duta Besar Spanyol Ambassador Francesco mendiskusikan potensi kerja sama Indonesia dan Spanyol, khususnya di bidang teknologi informasi dan aplikasi informatika,” ujar Plate dalam keterangan resmi yang diterima, Kamis (8/4/2022).

Plate menyambut baik kerja sama antara Indonesia dan Spanyol di bidang TIK itu. Ia juga mengklaim kalau kedua negara telah menjalin hubungan baik.

“Saya menyambut baik kerja sama ini karena memang hubungan Indonesia dan Spanyol sudah berlangsung lama. Dan pembiayaan G to G atau government to government antara Spanyol dan Indonesia juga bukan baru, sudah biasa,” sambung dia.

Baca Juga: Menkominfo Ajak Kementerian dan Lembaga Bersinergi Bangun Digitalisasi UMKM

Menurutnya, ada beberapa proyek kerja sama yang sudah masuk dalam project list Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), yang rencananya akan dibiayai pemerintah Spanyol.

“Khusus untuk teknologi informasi, infrastruktur digital upstream, dan infrastruktur digital downstream, Pemerintah Spanyol ingin membiayai dan mengambil bagian dalam penyiapan infrastruktur tersebut,” tuturnya.

Ia menegaskan Indonesia membuka ruang kerja sama yang luas untuk terus menghadirkan teknologi modern di Indonesia.

“Tentu dengan batasan-batasan bahwa itu kompetitif, teknologi yang dibutuhkan juga teknologi yang modern yang sesuai dan cocok untuk diimplementasikan di Indonesia,” tandasnya.

Lebih lanjut Plate menyampaikan, dalam waktu dekat akan disampaikan penawaran pembiayaan (financing offer) dari Pemerintah Spanyol untuk pembiayaan proyek-proyek infrastruktur TIK di Indonesia.

Baca Juga: Kominfo Minta E-commerce Lebih Banyak Sediakan Tempat untuk Produk Dalam Negeri

Dubes Spanyol untuk Indonesia H.E. Francisco De Asis Aguilera Aranda menilai, pemerintah melalui Kominfo memiliki komitmen dalam membangun sektor TIK di Indonesia.

“Dan di sisi lain, kami menawarkan dukungan pemerintah Spanyol dan keinginan untuk menjalin kerja sama sebanyak mungkin dengan Indonesia,” jelas dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI