Samsung Galaxy S20 FE 2022 Diam-diam Dirilis, Ini Spesifikasinya

Rabu, 06 April 2022 | 07:37 WIB
Samsung Galaxy S20 FE 2022 Diam-diam Dirilis, Ini Spesifikasinya
Samsung Galaxy S20 FE 2022. [Samsung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy S20 FE 2022 diam-diam diluncurkan ke pasar Korea Selatan.

Ponsel ini awalnya diragukan rilis karena sudah muncul pada 1 April lalu, yang bertepatan dengan momen April Mop.

Sesuai laporan GSM Arena, Rabu (5/4/2022), Samsung Galaxy S20 FE 2022 ini mirip seperti Samsung Galaxy S20 FE yang dirilis pada 2020 lalu.

Bedanya, harga ponsel ini jadi lebih murah dan tidak menyertakan headset AKG seperti sebelumnya.

Baca Juga: Bawa Desain Menarik, Gambar 3D Terbaru Ungkap Tampilan Samsung Galaxy S21 FE

Harga Samsung Galaxy S20 FE 2022 ini dijual 700.000 Won atau sekitar Rp 8,2 jutaan.

Ponsel ini memiliki nomor model SM-G781NK22 atau SM-G781NK serta hadir dalam varian warna Cloud White, Cloud Lavender, dan Cloud Navy.

Samsung Galaxy S20 FE 2022. [Samsung]
Samsung Galaxy S20 FE 2022. [Samsung]

Spesifikasi Samsung Galaxy S20 FE 2022

Mengutip Gizmochina, Rabu (5/4/2022), Samsung Galaxy S20 FE 2022 menampilkan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci, resolusi Full HD+, dan refresh rate 120Hz.

Samsung Galaxy S20 FE membawa kamera utama 12MP dengan optical image stabilization (OIS), kamera ultrawide 12MP, dan kamera telefoto 8MP dengan OIS. Lalu kamera depannya berukuran 32MP.

Baca Juga: Samsung Galaxy S20 FE Versi Snapdragon Resmi Meluncur di Indonesia

Samsung Galaxy S20 FE diperkuat chipset Snapdragon 865 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan ROM 128GB.
Belum jelas apakah ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 12 terbaru atau masih Android 11.

Baterainya berkapasitas 4.500mAh, tapi tidak diketahui berapa kecepatan charger dan wireless charging-nya.

Sementara fitur lainnya adalah IP68 untuk tahan air dan sensor sidik jari dalam layar.

REKOMENDASI

TERKINI