1. Segmen "Teman Ramadan", yang merupakan segmen khusus Ramadhan yang dikurasi oleh NOICE dalam bentuk katalog dengan menampilkan konten-konten podcast Islami ataupun seputar Ramadhan.
2. Podcast "Cerita Nabi & Rasul", yang akan diisi oleh berbagai kreator dan mulai mengudara pada 2 April 2022.
3. Podcast "Pulang ke Omah" bersama Gus Miftah, berisi dialog seputar topik agama Islam dengan gaya Gus Miftah yang khas akan menyapa Paranoice setiap minggunya mulai tanggal 6 April.
4. Noicebook Spesial Ramadhan, akan menghadirkan buku-buku best seller bertema Islami lewat segmen khusus Ramadhan, dengan judul seperti Destiny Disrupted karya Tamim Ansary, The Muqadimmah karya Ibnu Khaldun, dan The First Muslim karya Lesley Hazleton.
5. Noice Live Sahur, merupakan program Noice Live spesial bertajuk “Sayembara Lord Mukti” yang di pandu oleh Mukti Entutz & Wawan Cikuk yang akan menemani Paranoice di saat sahur.
Tak hanya itu, beberapa podcast reguler NOICE Originals juga akan merilis episode khusus Ramadan, antara lain Berizik (eps. membahas Lagu Religi Mancanegara - tayang 13 April), Kagak Abis Pikir (eps. Hal Hal yang Kagak Abis Pikir Selama Bulan Ramadan x Komeng Adul - tayang 1 Mei).
Lalu ada Berbeda Tapi Bersama (eps. #HabibRamadan menjawab pertanyaan dari pendengar non-muslim - tayang 8 April), UDIK (eps. Gak Semua Dosa Hasil Godaan Setan - tayang 11 April), dan Ha Ha Land Ramadan Originals yang akan mengudara setiap hari Kamis di bulan Ramadhan.
NOICE juga akan merilis audio series yang mengemas berbagai cerita dan kisah menarik garapan para penulis ternama Indonesia dalam format audio.
"Ragam konten Ramadhan yang kami hadirkan di NOICE menunjukkan komitmen kami untuk terus menghadirkan konten menghibur dan inspiratif bagi Paranoice se-Indonesia dengan menjadi teman dalam genggaman yang menemani screenless moment, dari mulai sahur hingga berbuka puasa," jelas Niken.