Riwayat Pertandingan Alter Ego vs Bigetron, Mana yang Lebih Berpeluang Menang?

Kamis, 31 Maret 2022 | 16:51 WIB
Riwayat Pertandingan Alter Ego vs Bigetron, Mana yang Lebih Berpeluang Menang?
MPL Season 9. (instagram/mpl.id.official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - MPL Season 9 Week 7 bakal menghadirkan pertandingan antara Alter Ego vs Bigetron Alpha. Berikut kami akan memberikan statistik riwayat lima laga terakhir AE vs BTR di MPL Indonesia.

Pertandingan tersebut diprediksi berjalan sengit mengingat masing-masing tim butuh kemenangan untuk lolos ke fase Playoffs. Perlu diketahui, Alter Ego telah melakoni 10 pertandingan dengan catatan lima kali menang dan lima kali kalah.

Ini membuat mereka menghuni peringkat kelima dengan skor + 2 pada klasemen sementara MPL Season 9 Week 6. Bigetron Alpha telah bertanding 11 kali dengan catatan lima menang dan enam kalah.

Robot Merah menghuni peringkat keenam dengan perolehan -4 poin. Sebagai informasi, Regular Season atau Musim Reguler berlangsung selama delapan pekan. Enam tim teratas bakal memiliki tiket untuk bertanding ke fase Playoffs.

Baca Juga: Persentase Peluang Lolos Playoffs MPL Season 9, BTR dan RBL Berebut 1 Tiket

Dua tim terbawah (peringkat 7 dan 8) akan tereliminasi dan tidak bisa bertanding ke babak Playoffs. Dua tim terbawah sekarang dihuni oleh Rebellion Zion dan Geek Fam. Rebellion Zion mengantongi -6 poin sementara Geek Fam -19 poin.

Game kedua Alter Ego vs Bigetron Alpha MPL Season 9 Week 3. (MPL Indonesia)
Game kedua Alter Ego vs Bigetron Alpha MPL Season 9 Week 3. (MPL Indonesia)

Belasan minus poin yang didapat oleh Geek Fam membuat peluang mereka menembus Playoffs hanya 0 persen. Itu berarti mereka dipastikan tak lolos Playoffs.

Satu tiket tersisa diperebutkan oleh peringkat kelima hingga ketujuh. Rebellion Zion mempunyai peluang 20 persen untuk lolos ke Playoffs. Sementara BTR Alpha yang berada di peringkat keenam memiliki peluang lebih besar yaitu 67 persen.

Alter Ego Esports cukup percaya diri karena mereka sudah mengantongi 72 persen peluang untuk lolos ke Playoffs. Celiboy dkk juga lebih diuntungkan karena mereka masih menyisakan empat pertandingan.

Peluang lolos ke Playoffs MPL Season 9 pada deretan tim terbawah. (YouTube/ MPL Indonesia)
Peluang lolos ke Playoffs MPL Season 9 pada deretan tim terbawah. (YouTube/ MPL Indonesia)

Laga Alter Ego vs Bigetron dapat menjadi tambahan poin pengaman salah satu tim untuk melangkah ke Playoffs. Berikut statistik 5 pertemuan terakhir Alter Ego vs Bigetron Alpha di MPL Indonesia:

Baca Juga: Oura dan Jonathan Liandi Tanggapi Kasus Provokasi di Stage MPL Season 9

  • Alter Ego vs Bigetron Alpha: 2 vs 0 (Week 3 MPL Season 9)
  • Alter Ego vs Bigetron Alpha: 3 vs 1 (Playoff MPL Season 8, BTR tereliminasi)
  • Alter Ego vs Bigetron Alpha: 0 vs 2 (Week 7 MPL Season 8)
  • Alter Ego vs Bigetron Alpha: 2 vs 1 (Week 3 MPL Season 8)
  • Alter Ego vs Bigetron Alpha: 1 vs 2 (Playoff MPL Season 7, AE tereliminasi)

Dilihat dari riwayat lima pertemuan terakhir, Alter Ego unggul tiga kemenangan dibanding dua milik Bigetron. Performa lima pertandingan terakhir Alter Ego di MPL Season 9 adalah K M M M K (tiga kemenangan dua kekalahan).

Sementara itu, performa lima pertandingan terakhir dari BTR Alpha di MPL Season 9 adalah M K M K M (tiga kemenangan dua kekalahan).

Alter Ego memiliki performa yang lebih menanjak dibanding BTR Alpha dalam beberapa pertandingan terakhir. Menurut prediksi kami, Celiboy dkk memiliki peluang kemenangan 55 vs 45 dalam melawan BTR Alpha.

Meski begitu, semoga saja Alter Ego tak memiliki masalah dalam menghadapi patch terbaru dari Moonton. Apabila masih ada "kutukan patch" dan Robot Merah memaksimalkan strateginya, prediksi di atas bisa saja berbalik.

Laga ini juga menjadi pembuktian bagi BTR apakah mereka bisa balas dendam atas kekalahan di leg pertama MPL Season 9. Itulah tadi statistik pertandingan Alter Ego vs Bigetron Alpha, mana tim eSports Mobile Legends favorit kalian?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI