Suara.com - Pengembang Genshin Impact mengumumkan bahwa fitur pra-instalasi telah tersedia untuk semua pemain.
Fitur ini memungkinkan pemain mengunduh beberapa sumber daya terlebih dahulu sebelum menginstal pembaruan resmi.
Pemain dapat memulai pra-instalasi ini mulai 28 Maret dan fitur akan tetap tersedia, hingga pembaruan Genshin Impact versi 2.6 dirilis secara penuh pada 30 Maret 2022.
Dilansir dari Sportskeeda, Selasa (29/3/2022), berikut ini cara download pra-instalasi pembaruan Genshin Impact 2.6 di smartphone dan PC:
Baca Juga: Klaim Ribuan Primogems Gratis, Kode Redeem Genshin Impact 29 Maret 2022
1. Cara pra-instal Genshin Impact 2.6 di smartphone
Ada dua metode yang dapat digunakan untuk melakukan pra-instal pembaruan 2.6 untuk perangkat seluler.
Perlu dicatat bahwa pemain tidak akan dapat memainkan game setelah proses pra-instalasi selesai.
- Metode pertama
Buka game Genshin Impact dan akses menu Paimon > klik Settings di sudut kiri bawah > buka tab Other di panel kiri > pilih Pre-Install Resource Package dan klik Confirm untuk memulai proses.
Baca Juga: Cara Mendapatkan Karakter Bintang 5 di Genshin Impact
- Metode kedua
Buka game Genshin Impact hingga layar login muncul > klik ikon cloud 'Pre-Install Resource Package' di sudut kiri bawah.
Setelah pembaruan versi 2.6 tersedia di App Store atau Google Play, pemain harus membuka toko resmi di perangkat masing-masing dan klik Update.
2. Cara pra-instal Genshin Impact 2.6 di PC
Tidak seperti perangkat seluler, pemain Genshin Impact di PC masih dapat memainkan Genshin Impact saat sumber daya game baru sedang diinstal sebelumnya.
Namun, karena pra-instalasi memerlukan bandwidth yang cepat, disarankan pemain menggunakan koneksi internet yang stabil.
Untuk memulai, buka Launcher pada PC > perbarui Launcher ke versi terbaru dengan mengklik tombol Update dari pengaturan di bilah kanan atas > klik tombol Game Pre-Installation di sebelah kiri tombol Launcher > klik Confirm untuk memulai proses.
Pembaruan Genshin Impact 2.6 adalah salah satu pembaruan terbesar karena akan memperkenalkan area baru bernama The Chasm di Liyue.
Selain itu, pemain juga akan mendapatkan tiga karakter bintang lima baru seperti Kamisato Ayato, Venti, dan Kamisato Ayaka.