Suara.com - Belakangan ini, viral di media sosial sebuah video yang merekam aksi oknum seorang pengemudi mengambil paket milik pelanggannya saat mengantar makanan.
Video CCTV yang dibagikan oleh akun TikTok @geriguscat pada 8 Maret, terekam seorang lelaki mengenakan atribut salah satu perusahaan yang menyediakan layanan pesan antar makanan berhenti tepat di rumah pemilik akun.
Ia terdengar memanggil nama pelanggannya sambil mengulurkan salah satu tangannya yang membawa bungkus makanan.
![Oknum pengantar makanan online, mencuri paket. [TikTok]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/09/11001-oknum-pengantar-makanan-online-mencuri-paket.jpg)
Pada saat yang bersamaan, lelaki tersebut mengambil paket milik pelanggannya yang belum sempat diambil dan masih tergeletak di sisi dinding rumah.
Tanpa tahu malu, pengemudi itu mengambil paket yang bukan miliknya. Ia terekam sempat membaca keterangan pada paket tersebut.
Alih-alih dikembalikan, pengemudi itu pun membawa pergi paket milik pelanggannya setelah menyerahkan makanan yang dipesan.
![Oknum pengantar makanan online, mencuri paket. [TikTok]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/09/28364-oknum-pengantar-makanan-online-mencuri-paket.jpg)
"Jadi ceritanya saya pesan food delivery. Jadi di sini ada paket online shop belum saya ambil, dan dia sempat lihat lagi paket tersebut. Dibawa dong paketnya," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.
Unggahannya pun seketika viral dan mendapat respons dari perusahaan terkait.
Dalam video berbeda, pihak terkait segera menindaklanjuti kejadian tersebut dan memberikan teguran kepada pengemudi.
Baca Juga: Bikin Syok, Begini Penampakan Sosis Goreng Dua Warna, 'Konsepnya Blackpink Nih'
Pengemudi itu juga terlihat telah menghubungi pemilik akun secara pribadi dan meminta maaf.