Suara.com - Badan Antariksa Eropa (ESA) mengatakan siap untuk mengambil keputusan tentang kerja samanya dengan Rusia dalam proyek luar angkasa.
ESA menyebut akan terus mendukung kolaborasi misi luar angkasa tersebut, yang meliputi Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) dan eksplorasi Mars.
Namun, ESA mencatat agresi yang meningkat di Ukraina dan mengatakan bahwa dukungan tersebut dapat dihentikan jika situasinya terus memburuk.
"Saya sedih dan khawatir karena agresi terus memburuk di Ukraina. Dengan Negara-negara Anggota ESA, kami akan mengambil keputusan apa pun yang diperlukan," kata Josef Aschbacher, Direktur Jenderal ESA, seperti dikutip Independent, Selasa (1/3/2022).
Tetapi untuk saat ini, dia menambahkan, dukungan bagi misi luar angkasa akan dilanjutkan hingga pemberitahuan berikutnya.
Meski begitu, pernyataan Aschbacher menyimpang dari sikap resmi ESA pada Kamis lalu, ketika badan antariksa itu mengatakan akan terus bekerja sama dengan Rusia dalam semua misi luar angkasa bersama.
![Stasiun luar angkasa Internasional (ISS). [NASA]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/24/83172-stasiun-luar-angkasa-internasional.jpg)
Aschbacher telah menegaskan kembali semangat kerja sama tersebut dalam sebuah cuitan Twitter, hanya beberapa jam sebelum mengeluarkan pernyataan baru pada Jumat pagi (25/2/2022).
"Meskipun terjadi konflik saat ini, kerja sama ruang sipil tetap menjadi jembatan," tulis Aschbacher pada unggahan sebelumnya.
Perubahan pemikiran di ESA mencerminkan situasi yang berubah dengan cepat di Ukraina.
Baca Juga: Elon Musk Klaim Akan Selamatkan ISS Jika Ditembak Jatuh Rusia
Invasi Rusia dimulai pada Kamis dengan serangan udara dan unit lapis baja melintasi perbatasan ke Ukraina dan telah mencapai Kyiv pada Jumat pagi.