7 Rekomendasi Game Truck Simulator Paling Realistis di Android

Sabtu, 26 Februari 2022 | 07:53 WIB
7 Rekomendasi Game Truck Simulator Paling Realistis di Android
Trash Truck SImulator [screenshot Google Play].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Game MOBA dan Battle Royale sudah menjamur di dunia. Banyak gamers berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik. Namun buat gamer yang ingin mencari suasana beda, silakan coba truk simulator. Lumayan untuk melatih fokus dan ketepatan.

Game-game truk simulator yang ada saat ini juga memiliki grafis bagus. Dijamin terkesima dengan kerealistisan yang dibuat developer.

Berikut rangkuman game simulator mengemudikan truk yang dirangkum Hitekno.com, jaringan Suara.com, dari Google Play.

Truck Simulator 19  [screenshot Google Play].
Truck Simulation 19 [screenshot Google Play].

1. Truck Simulation 19

Baca Juga: 9 Game Android Terberat dan Spesifikasi HP Minimum untuk Memainkannya

Rekomendasi pertama adalah Truck Simulator 19. Melalui aplikasi ini bisa mengendarai truk di sekitar jalan Amerika Serikat.

2. Truck Simulator 2018 : Europe

Sesuai dengan namanya, aplikasi ini memungkinkan driver maya berkendara di jalanan Eropa. Akan dimanjakan dengan gameplaynya yang mengagumkan.

Euro Trick Driver 2018 [screenshot Google Play].
Euro Truck Driver 2018 [screenshot Google Play].

3. Euro Truck Driver 2018

Buat yang "cuma" punya ponsel Android dengan spesifikasi rata-rata, namun ingin memainkan game truk simulator yang keren, bisa coba aplikasi yang satu ini.

Baca Juga: Spesifikasi PC dan Laptop Menjalankan Aplikasi Android di Windows 11

4. Euro Truck Evolution

Ingin jalan-jalan ke kota Berlin, Madrid dan Praha tapi tidak ingin keluar rumah? Tenang saja, Euro Truck Evolution merupakan salah satu solusinya.

5. Truck Simulator : Ultimate

Game ini menawarkan pengalaman berkendara yang cukup variatif. Salah satunya adalah map open world dengan kondisi lingkungan berbeda-beda, dari mulai perkotaan hingga gurun pasir.

6. Truck Simulator OffRoad 4

Ingin mengendarai truk di jalanan ekstrem, bisa mencoba game yang satu ini.

Bukan di jalan raya biasa, Truck Simulator OffRoad 4 akan memberi pengalaman berkendara di kubangan lumpur, pegunungan terjal, bahkan sungai dalam cuaca penuh rintangan.

7. Trash Truck Simulator

Mengemudi truk sampah di lingkungan kota adalah ujian akhir dari keterampilan mengemudi.

Duduklah dan mulailah pekerjaan di truk yang sepenuhnya animasi yang didasarkan pada model truk nyata.

Dengan aplikasi ini, gamer siap mengendarai truk layaknya pengemudi truk sampah.

Damai Lestari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI