Cara Download Video Twitter dan Aplikasinya Android serta iOS dengan Mudah

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 22 Februari 2022 | 16:42 WIB
Cara Download Video Twitter dan Aplikasinya Android serta iOS dengan Mudah
Cara Download Video Twitter dan Aplikasinya Android serta iOS dengan Mudah - Ilustrasi Twitter. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perlu dipahami, bahwa cara download video di Twitter untuk pengguna Android dan iOS sedikit berbeda karena operating system atau OS keduanya yang memang berbeda.

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena masing-masing pengguna Android maupun iOS tetap bisa melakukan download aplikasi yang mendukung masing-masing OS melalui App Store maupun Play Store. Lantas, bagaimana cara download video di Twitter

Beberapa aplikasi download video di Twitter untuk pengguna Android antara lain adalah:

  • Tweet2gif
  • Download Twitter Videos
  • Video GIF Downloader for Twitter, dan lain sebagainya.

Sedangkan contoh aplikasi download video di Twitter untuk pengguna iOS atau iPhone antara lain adalah:

Baca Juga: Cara Download Video TikTok tanpa Watermark, Gampang Banget!

  • Documents by Readdle
  • Friendly For Twitter
  • Video Downloader for Twitter
  • Download Twitter Videos
  • Downloader for Twitter
  • Download Tweet Video
  • GIF, dan lain sebagainya. 

Sebenarnya ada beragam cara download video di Twitter, dan itu tergantung pada device yang digunakan oleh masing-masing pengguna. Berikut ini adalah penjelasan selengkapnya beberapa cara download video di Twitter.

1. Cara download video di Twitter di PC/Laptop

Kalau kamu menggunakan PC atau laptop, maka kamu bisa memanfaat situs seperti downloadtwittervideo.com sebagai salah satu cara download video di Twitter. Langkah-langkahnya mudah, yaitu:

  • Buka twitter.com kemudian cari video yang ingin di download.
  • Lalu copy link video kemudian buka situs downloadtwittervideo.com dan paste alamat link video yang telah di-copy sebelumnya pada kolom “Enter Twitter video URL” kemudian klik download.
  • Tunggu beberapa detik sementara "Download Twitter Video" memproses permintaan download video kamu.

2. Cara download video di Twitter di Android

Kalau kamu adalah salah satu pengguna smartphone Android, maka cara download video di Twitter bisa dilakukan melalui aplikasi bernama “Download Twitter Videos” yang bisa kamu dapatkan secara gratis melalui PlayStore. Langkah-langkahnya adalah:

Baca Juga: Cara Download Video YouTube di Ponsel

  • Download aplikasi Download Twitter Videos di PlayStore, lalu buka Twitter dan cari video yang ingin di-download.
  • Di bawah video yang kamu sukai, klik ikon share/bagikan lalu pilih “Share Tweet via…” dan pilih aplikasi “Download Twitter Videos”.
  • Di dalam aplikasi “Download Twitter Videos”, klik ikon download dan pilih resolusi video yang diinginkan.
  • Lalu tunggu hingga video selesai di-download. 

3. Cara download video di Twitter di iPhone/iOS

Tapi, kalau kamu merupakan pengguna iPhone/iOS, maka cara download video di Twitter bisa melalui aplikasi bernama Documents by Readdle. Langkah-langkahnya adalah:

  • Buka AppStore dan download aplikasi Documents by Readdle, lalu buka Twitter dan cari video yang ingin di-download.
  • Di bawah video yang kamu sukai, klik ikon share/bagikan dan pilih copy link.
  • Setelah itu buka aplikasi Documents by Readdle lalu klik ikon kompas di kanan bawah untuk meluncurkan browser yang terintegrasi.
  • Buka situs pengunduh video Twitter, dan paste link yang sudah di-copy sebelumnya.Klik download dan pilih opsi kualitas video sebelum memberi nama dan menyimpannya. 

Cara download video di Twitter seperti yang telah dijelaskan di atas sangat mudah dan praktis. Selamat mencoba! 

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI