Suara.com - Di hari ketiga MPL Season 9 week 1 ditutup dengan match RRQ Hoshi melawan Alter Ego dan EVOS Legends melawan Aura Fire. Lewat dua match yang dilewati RRQ Hoshi di minggu pertama ini, tim sang raja berhasil membuktikan keperkasaannya dengan berada di puncak klasemen sementara MPL Season 9.
RRQ Hoshi menunjukan taringnya dengan raihan 100 persen game rate dari dua match yang dilewati. Saat melawan Geek Fam dan Alter Ego di minggu pertama MPL Season 9 ini, sang raja tidak terkalahkan sama sekali.
Tepat di belakang RRQ Hoshi, Bigetron Alpha yang meraih match rate sebanyak 100 persen dan game rate 67 persen berhasil berada di posisi kedua klasemen sementara MPL Season 9.
Di sisi lain, berhasil meraih poin 2-0 atas Rebellion Zion, sang juara MPL Season 8, ONIC berada di posisi ketiga dengan 100 persen game rate serta match rate. Tim landak kuning rupanya masih cukup tangguh walaupun ditinggal sang kage, Drian.
Baca Juga: Profil RRQ Alberttt, Baby Alien yang Mematikan
Meskipun harus terseok-seok di MPL Season 9 week 1 ini, EVOS Legends berhasil mengamankan posisi keempat dengan game rate dan match rate mencapai 50 persen usai meraih kemenangan atas Aura Fire dan kekalahan atas Bigetron Alpha.
Mengekor di belakang EVOS Legends, Alter Ego harus puas di posisi kelima usai menelan kekalahan atas rival abadinya yaitu RRQ Hoshi di hari ketiga MPL Season 9 week 1 ini. Beru mendapat satu poin kemenangan dari match kontra EVOS Legends, Aura Fire lalu berada di posisi keenam.
Di posisi ketujuh dan kedelapan, Rebellion Zion dan Geek Fam harus menelan pil pahit usai belum mampu meraih poin kemenangan di MPL Season 9 week 1 ini.
Jauh berbeda dari season sebelumnya, MPL Season 9 week 1 ini menjanjikan banyak kejutan yang patut dinantikan. Di atas angin, RRQ Hoshi masih begitu mendominasi klasemen sementara MPL Season 9.
Baca Juga: CEO RRQ Jawab Alasan Xin Putuskan Rehat di MPL Season 9