Suara.com - Samsung Electronics telah merilis jajaran tablet terbaru, yaitu Galaxy Tab S8, S8+, dan S8 Ultra di Indonesia yang telah dilengkapi dengan S Pen serta mendukung konektivitas 5G.
Memiliki layar Super AMOLED 14,6 inci dan refresh rate 120Hz, tablet ini juga hadir dengan bezel tertipis Galaxy Tab setebal 6,3mm.
Menurut keterangan Annisa Maulina, Product Marketing Manager Mobile Experience, Samsung Electronics Indonesia, seri Galaxy Tab S8 5G ini dilengkapi dengan S Pen terbaru yang telah disempurnakan menggunakan algoritma prediksi untuk menghasilkan latensi ultra rendah.
"S Pen pada seri Galaxy Tab S8 mengalami peningkatan. Jika dibandingkan dengan S Pen pada Galaxy Tab S7+ yang memiliki latensi 5,6 ms, maka latensi pada Galaxy Tab S8 Ultra hanya 2,8 ms," kata Annisa, dalam acara virtual New Samsung Galaxy Ecosystem, pada Jumat (11/2/2022).
Baca Juga: Galaxy S22 Bisa Terhubung Mulus dengan Tablet Samsung Galaxy Tab S8
Sedangkan, dia menambahkan, latensi S Pen pada Galaxy Tab S8 sebesar 6,2 ms.
"Sangat jauh berbeda jika dibandingkan dengan varian Galaxy Tab S7 biasa yang memiliki latensi 9 ms," ujarnya.
Lebih lanjut, S Pen pada Samsung Galaxy Tab S8 series ini telah dilengkapi dengan Bluetooth dan antena, di mana kapasitas baterai S Pen mencapai 0,35 mAh dan sensitivitas tekanan pada level 4.096.
Dengan menggunakan S Pen pada tablet premium ini, pengguna dapat membuat gambar, coretan, ataupun mengedit video.
"Salah satu keunggulan pada Galaxy Tab S8 adalah performa yang lebih kuat dan kencang dengan layar lebih lebar, produktivitas menggunakan S Pen, dan ekosistem Galaxy yang semakin mulus antara smartphone dan Galaxy Buds," tambah Annisa.
Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S8 yang Diperkenalkan di Indonesia
Fitur bawaan yang dihadirkan dalam tablet mencakup Clip Studio Paints, di mana tablet dapat menjadi kanvas dan smartphone Galaxy berfungsi sebagai palet warna.
Selain itu, pengguna juga bisa bebas berekspresi menggunakan Noteshelf dan PENUP.
Annisa juga menjelaskan bahwa S Pen yang digunakan pada Galaxy Tab S8 series berbeda dengan S Pen yang disematkan pada smartphone Galaxy S22 Ultra 5G.
Meski begitu, S Pen tablet ini masih kompatibel jika ingin digunakan pada tablet seri sebelumnya, yaitu Galaxy Tab S7 series.
Pengalaman ekosistem Galaxy yang ditawarkan dalam tablet terbaru ini termasuk Quick Share, Clip Studio Paint, Buds auto switch, hingga copy dan paste pada dua device berbeda.
Fitur unggulan lainnya merupakan Samsung Health, di mana ini adalah pertama kalinya tablet Samsung dilengkapi dengan fitur kesehatan tersebut.
Dengan hadirnya fitur ini, pengguna bisa mengintegrasikan data Samsung Health di smartphone dengan tablet.
Untuk menunjang penggunaan tablet, Samsung Galaxy Tab S8 Ultra 5G memiliki kapasitas baterai sebesar 11.200 mAh dengan dukungan Ultra Super Fast Charging 45W.
Sementara itu, baterai untuk Samsung Galaxy Tab S8+ sebesar 10.090 mAh dan 8.000 mAh untuk Galaxy Tab S8. Samsung mengatakan bahwa tablet akan terisi penuh hanya dalam 82 menit pengisian.
Dilengkapi kamera depan ganda 12MP, tablet ini juga mendukung kualitas video 4K.
Pengguna juga dapat melakukan video editing menggunakan LumaFusion yang akan segera hadir di Galaxy.
Pada bagian dapur pacu, tablet ini diotaki oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 1, di mana kinerja CPU meningkat 24 persen dan GPU meningkat sebanyak 52 persen.
Dari segi ketahanan, bodi perangkat dibingkai Armor Alumunium yang 30 persen tahan gores dan 40 persen lebih tahan dibengkokkan dibandingkan dengan Galaxy Tab S7.
Samsung menghadirkan tiga varian warna untuk Galaxy Tab S8 5G, yaitu Graphite, Silver, dan Pink Gold.
Pengguna dapat mulai memesan tablet ini melalui pre-order yang telah dimulai pada 9 Februari hingga 3 Maret 2022.
Harga yang dibanderol untuk Samsung Galaxy Tab S8 varian WiFi only sebesar Rp 9.999.000 dan Rp 12.999.000 untuk varian 5G.
Sementara Galaxy Tab S8+ dihargai Rp 16.999.000 dan Rp 19.999.000 untuk Galaxy Tab S8 Ultra (5G only).