Syalma Nabillah Ulayya adalah cewek kelahiran Bandung 2001. Dia ditunjuk sebagai brand ambassador RRQ pada 8 Desember 2021 lalu menyusul Windah Basudara dan Cahyaniryn.
Sebagai informasi, Syalma kini statusnya masih mahasiswa semester 6 di salah satu universitas di Bandung.
Selain itu, kesibukan lainnya adalah sebagai TikTokers dan model. Di Instagram, Syalma kini punya 51,6 ribu pengikut.
3. Windah Basudara
Windah Basudara atau Brando Franco Windah dikenal sebagai salah satu YouTuber dengan video-video game unik di YouTube.
![Brand ambassador RRQ, Windah Basudara. [Instagram/@windahbasudara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/08/92025-brand-ambassador-rrq-windah-basudara.jpg)
Sosok ini begitu terkenal dengan teori-teori dalam melakukan gacha. Ia bergabung dengan RRQ pada awal 2021 lalu.
Brando Franco Windah lahir pada 14 Maret 1992 di Manado. Ia merupakan anak kedua dari empat bersaudara.
Brando memiliki seorang kakak bernama Florence dan dua adik yang bernama Caroline dan Vincent. [Damai Lestari]
Baca Juga: CEO RRQ Ungkap Nasib Acil Usai Absen Jadi Coach di MPL Season 9